Ribuan Warga Jalan Santai ‘Ciaul Ngahiji’

CIKOLE— Dalam rangka memperingati HUT Ke-72 Republik Indonesia, ribuan warga Kota Sukabumi mengikuti jalan santai ‘Ciaul Ngahiji’, kemarin (3/9).

Kegiatan yang diselenggarakan pemuda Ciaul Pasir ini, dilepas langsung Wakil Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi. Pada kegiatan itu, ratusan jenis hadiah pun disediakan panitia, mulai dari perabotan rumah tangga, televisi, mesin cuci, hingga sejumlah hewan ternak dan uang tunai pun ikut diberikan kepada para pemenang undian.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatannya, Achmad Fahmi mengapresiasi kemeriahan yang diselenggarakan pemuda Ciaul. Menurutnya, hal ini merupakan kegiatan positif yang harus didukung. Sebab selain menyehatkan, kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi antar sesama masyarakat.

“Kegiatan yang bagus. Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Semoga kegiatannya tidak hanya sekali, tetapi bisa rutin,” singkatnya.

Sementara itu, Ketua panitia kegiatan, Ivan Rusvansyah mengatakan, kegiatan jalan santai ‘Ciaul Ngahiji’ ini, sebagai rangkaian kegiatan peringatan HUT RI ke-72. Selain acara jalan santai, ada pula kegiatan lainnya, seperti mancing mania bersama warga, perlombaan olahraga antar RT, hingga pada acara puncak akan diselenggarakan berbagai hiburan warga.

“Ini bentuk rasa syukur kami atas kemerdekaan Indonesia. Dan yang terpenting kegiatan ini sebagai ajang pemersatu warga Ciaul, khususnya,” kata Ivan disela-sela kegiatan.

Ivan menambahkan, berbagai kegiatan yang diselenggarakannya itu, merupakan dana swadaya masyarakat dan beberapa donatur. “Untuk itu, saya ucapkan terima kasih kepada semua yang sudah memberikan sumbangsih, sehingga kegiatan ini menjadi ramai dan meriah,”tambahnya.

Ia pun mengungkapkan, berbagai hadiah yang diberikan kepada pemenang undian pun sangat beragam. Uniknya, satu ekor kambing menjadi hadiah utama yang diberikan kepada pemenang undian. “Ya ada yang berbeda dari hadiah gerak jalan lainnya. Kita hadiahkan satu ekor kambing kepada pemenang. Selain itu ada juga beberapa ekor ayam hidup yang kita berikan,” ungkapnya.

Dalam pantauan Radar Sukabumi, acara yang diselenggarakan sejak pukul 07.30 WIB hingga 12.00 WIB, arus lalulintas di Jalan Ciaulpasir Kota Sukabumi padat merayap akibat banyaknya warga yang memadati ruas jalan tersebut. (why)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *