PJU jalan Cemerlang Sukabumi Poek, Masayarakat Was-Was

jalan Cemerlang

SUKABUMI — Sejumlah lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) di Jalan Cemerlang Kelurahan Sukakarya, Kecamatan Warudoyong rusak.

Akibatnya, di sepanjang jalan milik Provinsi Jawa Barat itu gelap saat menjelang malam hari. Padahal jalan tersebut merupakan jalur alternatif yang bisa tembusnya langsung ke jalur lingkar Selatan.

Bacaan Lainnya

Tentunya kondisi rusaknya PJU ini dikeluhkan warga dan para pengendara yang melintas, bahkan pengendara yang biasa melewatinya pun menjadi was-was.

“Sudah lama lampu di sepanjang jalan ini padam sehingga kalau malam hari kondisinya gelap dan masyarakat takut kalau mau jalan kaki,” kata salah seorang warga sekitar yang juga Ketua Karang Taruna Kecamatan Warudoyong, Asep Priana atau yang akrab disapa Zhallu. kepada Radar Sukabumi Minggu (10/4).

Diakui Zhallu, sejauh pengetahuannya, memang hingga saat ini belum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan dampak dan tindakan kriminal. Namun, Zhalu meminta agar pihak terkait segera memperbaiki PJU, sebelum adanya korban akibat rusaknya PJU tersebut.

“Memang sih belum ada yang jadi korban kriminal, maupun kecelakaan tapi was-was saja saya sebagai masyarakat,” tegasnya.

“Kami harap, dinas terkait segera menindaklanjuti hal ini. Maupun pemerintah memperhatikan keselamatan masyarakat kan gak elok kalau ada yang kecelakaan alasannya karna gelap,” ungkapnya.

Di tempat terpisah salah seorang pengguna jalan yang juga Ketua RT 01 Kampung Tegal Wangi Ari Wibowo meminta agar perbaiakan PJU tersebut segera direalisasikan untuk keselamatan warga.

“Karena yang lewat jalan Cemerlang kan tidak hanya sebatas warga disana saja. Melainkan masarakat umum, jangan sampai menjadi perbincangan di masarakat luas gara-gara penerangan jalan mati,” tuturnya.

“Kan ini untuk masyarakat banyak, manfaatnya juga pasti banyak, nah kalau padam kan jadi omongan warga banyak juga. Karena madorotnya banyak makanya harus segera diperbaiki,” pungkasnya. (cr1/T)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *