New Normal, Lapas Nyomplong Kembali Bertani Hidroponik

Sejumlah warga binaan dan petugas Lapas Klas II B Nyomplong Kota Sukabumi saat memanen sayuran hidroponik.

RADARSUKABUMI.com – Warga Binaan Lapas Klas II B Nyomplong Kota Sukabumi kembali melakukan kegiatan pertanian secara hidroponik. Kegiatan yang sebelumnya dihentikan karena Covid-19 ini, dilakukan untuk memberikan keahlian bagi para WBP.

Kepala Lapas Klas II B Nyomplong Kota Sukabumi, Yosafat Rizanto menjelaskan, kegiatan pertanian hidroponik kembali dilaksanakan setelah selama wabah Covid-19 sempat terhenti.

Bacaan Lainnya

“Dalam rangka menyambut era new normal kegiatan pertanian hidroponik kembali dilaksanakan, namun dengan tetap menerapkan protokol kesehatan covid-19,” jelasnya belum lama ini.

Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 20 orang warga binaan dan instruktur hidroponik dari CV Sukaponik Kota Sukabumi. Sehingga, para WBP dapat memiliki keterampilan serta keahlian.

“Kami tanam mulai dari Sayur-sayuran. Bahkan, dalam kegiatan beberapa waktu terakhir di bagikan kepada masyarakat,” ujarnya.

Di harapkan pelatihan dapat membantu para Warga Binaan Pemasyarakatan ( WBP ) Lapas Sukabumi untuk mempunyai keahlian agar dapat di gunakan ketika sudah keluar dari Lapas Sukabumi.

“Ya tentunya, para WBP saat bebas pastinya tidak lagi melakukan hal yang serupa. Dan yang paling penting, saat kembali kepada masyarakat dapat memiliki keahlian,” pungkasnya. (upi/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *