KONI Mantapkan Program Kerja

RAKOR: Para pengurus KONI Kota Sukabumi saat melakukan rapat koordinasi di Villa CS, Minggu (7/4). WAHYU/RADAR SUKABUMI

RADARSUKABUMI.com — Sejak dilantik tanggal 24 Maret 2019 lalu, pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Sukabumi periode 2019-2023 terus memantapkan program kerja sesuai hasil pembahasan sidang pleno.

Adapun program yang sudah dilakukan diantaranya, kunjungan kerja ke setiap Pengurus Cabang Olahraga, meberikan bantuan untuk Pengurus Cabang Olahraga, mengikuti event kejuaraan atau mengadakan kejuaraan, pembenahan database Pengurus Cabang Olahraga, pendataan atlet-atlet prestasi dan pembenahan organisasi serta ruangan KONI.

“Ini sebagai bentuk komitmen dan keseriusan kami sebagai pengurus baru demi terciptanya kemajuan olahraga di Kota Sukabumi,” ujar Ketua KONI Kota Sukabumi, Haickel Reza Balfas ditemani Sekretaris umum KONI Kota Sukabumi, Ganjar Ramdhani Saputra pada rapat kepengurusan di Villa CS, Minggu (7/4).

Haickel mengaku, cukup sulit dalam menjalankan roda organisasinya. Selain dibutuhkan kekompakan dan keseriusan, saat ini pihaknya dihadapkan pada persoalan anggaran yang diniali sangat kurang.

Untuk itu, dalam rapat terbatas tersebut dirinya bersama tim merumuskan dan mencari jalan keluar, agar tidak terjadi ketimpangan dikemudian hari.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *