Dampak Covid19, FKUB Sukabumi laksanakan Baksos

Perwakilan FKUB saat memberikan bantuan sembako, Selasa (21/4).

SUKABUMI – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Sukabumi, menggelar bakti sosial dengan membagikan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, (21/4).

Ketua FKUB Kota Sukabumi, Ade Munhiar mengatakan, pemberian sembako ini sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak wabah virus corona atau Covid-19.

Bacaan Lainnya

“Alhamdulillah banyak juga yang berkontribusi, ada dari gereja, wihara dan tokoh tokoh agama yang lainya ikut berpatisipasi dan mudah mudahan menjadi kemamfaatan bagi kita semua.

Apalagi dalam menghadapi Covid-19 pada tahun yang sangat mencemaskan,” ujar Ade kepada Radar Sukabumi.

Selain itu kata Ade, kegiatan bagi-bagi sembako ini bukan kali pertamanya dilakukan FKUB Kota Sukabumi. Diakui dia, kegiatan pembagian sembako sudah menjadi agenda rutin tahunan dilakukan.

“Insya Allah ini kegiatan yang rutin. Ini yang kelima kali kami laksanakan dan setiap tahun kami laksanakan, mudah mudahan Covid-19 segera diangkat oleh Allah dan berkah untuk Kota Sukabumi,” harapnya.

Ditempat yang sama, Koordinator dari perwakilan Vihara di Kota Sukabumi, Handi Suhendra mengatakan setiap awal Ramadan FKUB mengadakan agenda bakti sosial untuk umat muslim yang membutuhkan bantuan.

” Kita berharap kegiatan ini menjadi berkah agar beribadah berpuasa dengan baik dan kita akan terus berdoa untuk Indonesia dan hampir 220 negara yang terpapar virus Covid-19,” tambahnya. (cr1/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *