54 Tahun, RSI Assyifa Sukabumi Terus Berkhidmat Kepada Umat

Yayasan RSI Assyifa Sukabumi
Ketua Yayasan RSI Assyifa Sukabumi, K.H Fathullah Mansyur saat menerima potongan nasi tumpeng sebagai wujud rasa syukur dari Milad 54 tahun Assyifa Sukabumi.

SUKABUMI – Memasuki usia 54 tahun, Rumah Sakit Islam (RSI) Assyifa Sukabumi berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Berbagai inovasi dan pelayaan pun terus ditingkatkan, salah satunya akan membangun gedung pelayanan baru dan Akademi Keperawatan.

Ketua Yayasan RSI Assyifa Sukabumi, K.H Fathullah Mansyur mengatakan, RSI Assyifa merupakan rumah sakit perjuangan umat Islam yang dibangun oleh para alim ulama yang saat itu dikepung oleh berbagai pelayanan non muslim.

Bacaan Lainnya

“Dulu di sini banyak sekolah dan rumah sakit non muslim dan kita berusaha untuk bersaing dengan mereka. Alhamdulillah, sekarang sudah banyak sekolah muslim dan berdirinya rumah sakit Islam Assyifa ini,” ujar Abah Fatah sapaan akrab K.H Fathullah Mansyur disela-sela apel Milad di Area Parkir RSI Assyifa Kecamatan Gunungpuyuh, Jumat (3/12).

Tidak hanya itu, saat ini RSI Assyifa memiliki tagline dalam melayani warga yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan. Diantaranya, tagline bersyariah, di mana RSI Assyifa akan memberikan pelayanan sesuai ajaran Islam dengan mengedepankan aspek-aspek ke-Islaman.

Selain itu, RSI Assyifa pun memiliki tujuan yang berkah atau berkembang. Di mana, akan menjadi rumah sakit yang memiliki fasilitas yang modern dengan pelayanan profesional.

Dan yang terakhir, tagline memuliakan. RSI Assyifa akan memberikan pelayanan prima dan memuliakan masyakrat yang ingin mendapatkan pelayanan kesehatan. “Kita pun akan membangun gedung baru disebelah barat dan membangun akademi keperawatan,” terangnya.

Menurut Abah, saat ini pihaknya juga sedang melakukan kaderisasi bagi para pengurus dan pegawai RSI Assyifa. Di mana, owner RSI Assyifa ini merupakan milik yayasan dan saat ini para pengurus yayasan tersebut sudah semakin tua.

“Pengurusnya sudah tua, kita siapkan kader yang representatif dan bisa mewakili umat Islam Sukabumi,” imbuhnya.

Sebelumnya, Direktur RSI Assyifa, Ahmad Dian mengatakan, RSI Assyifa ingin menjadi rumah sakit yang bisa bermanfaat bagi orang banyak dengan memberikan pelayanan dan fasilitas yang menunjang.

“Mudah-mudahan, keberadaan Assyifa ini bisa bermanfaat. Kedepannya, kami akan selalu memberikan yang terbaik,” pungkasnya. (why)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *