Sukabumi Mulai Pakai GeNose

GeNose C19
Pelaksanaan uji petik GeNose C19 oleh Ditjen Hubla Kantor UPP Kelas II Palabuhanratu.

SUKABUMI – Direktorat Jenderal (Ditjen) Perhubungan Laut (Hubla) Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan (UPP) Kelas III Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi melakukan uji petik Gadjah Mada Electronic Nose Covid-19 (GeNose C19) atau alat deteksi dini virus COVID-19.

Uji petik GeNose C19 berbasis embusan napas karya anak bangsa ini, dilaksanakan di Kantor UPP Kelas III Palabuhanratu, Jalan Siliwangi Kecamatan Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi, Kamis (16/12).

Bacaan Lainnya

Kepala UPP Kelas III Palabuhanratu, Mastur mengatakan, alat deteksi dini ini merupakan hibah dari Kementerian Hubla (Perhubungan Laut) dan baru diuji petik kepada puluhan staf serta agen pelayaran. Hal tersebut sebagai upaya meningkatkan pencegahan dan pengendalian Covid-19.

“Keunggulan tes skrinning menggunakan alat GeNose C19, yaitu waktu lebih efisien karena hasil keluar dengan cepat hanya 80 detik untuk deteksi dan memiliki akurasi tinggi,” ujar Mastur kepada Radar Sukabumi saat ditemui di Kantornya, Kamis (16/12).

Menurut Maskur, penggunaan alat deteksi dini itu untuk meningkatkan penerapan protokol kesehatan dalam kebiasaan baru bagi terciptanya kehidupan yang produktif dan aman dari Covid-19. “Selain itu juga untuk mencegah terjadinya peningkatan penularan Covid-19,” jelasnya.

Adapun jumlah staff dan agen pelayaran yang mengikuti uji petik alat GeNose pada hari ini, yaitu 80 orang dan hasilnya semua negatif Covid-19. Ia berharap dengan adanya penggunaan alat tes GeNose C19 ini dapat mencegah penyebaran serta dapat mengendalikan Covid-19.

“Kami berharap dengan alat GeNose ini dapat terus meningkatkan pelayanan yang akan berdampak langsung kepada masyarakat, sehingga berkontribusi terhadap penyelenggaraan pelayanan perhubungan yang andal, berdaya saing dan memberikan nilai tambah serta meningkatkan perekonomian secara nasional,” tandasnya. (ris/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *