Sistem Drainase Jalan Citepus Ancur, Warga Bilang Begini

MEMBAHAYAKAN: Genangan air di Jalan Raya Pantai Citepus mengancam keselamatan pengguna jalan.

PALABUHANRATU– Sistem drainase di Jalur wisata pantai Citepus, Kecamatan Palabuhanratu harus menjadi perhatian semua pihak. Lantaran, setiap hujan turun, air menggenang cukup lama sehinga membahayakan pengguna jalan. Soleh (40), warga setempat mengungkapkan, genangan air dilokasi tersebut disebabkan oleh sistem drainase yang tidak berfungsi dengan baik. Selain itu, sampah plastik juga menjadi faktor tersumbatnya drainase di Jalan Pantai Citepus tersebut.

“Genangannya cukup lama, karena saluran airnya mampet oleh sampah dan penyempitan, apalagi kalau hujan pasti air itu naek ke jalanan,” ungkapnya, Kamis (21/1/2021).

Bacaan Lainnya

Drainase dan jalan yang berstatus kewenangan nasional ini, lanjutnya, merupakan perlintasan pada wisatawan sepanjang Geopark Ciletuh. Menurutnya, pemerintah harus memberikan prioritas karena selain mengganggu pengguna jalan juga merusak citra pariwisata di Kabupaten Sukabumi.

“Ya solusinya harus di perbaiki kembali, atau minimal dikeruk sampahnya sehingga aliran kembali normal berfungsi tidak menyebabkan genangan,” imbuhnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *