Potret Sunset Pantai Kapitol Karangpapak Cisolok, Surganya Bagi Wisatawan

BERWISATA : Suasana pantai Kapitol Karangppak, Desa Karangpapak, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. (FOTO : NANDI/ RADARSUKABUMI)
BERWISATA : Suasana pantai Kapitol Karangppak, Desa Karangpapak, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. (FOTO : NANDI/ RADARSUKABUMI)

SUKABUMI — Kabupaten Sukabumi tidak henti-hentinya menawarkan pesona alam yang luar biasa, salah satunya adalah keindahan Pantai Kapitol Karangpapak di Desa Karangpapak, Kecamatan Cisolok.

Pantai ini memiliki daya tarik bagi pencinta pemandangan senja. Saat matahari mulai turun di ufuk barat, Pantai Kapitol Karangpapak menampilkan pesona sunset yang menakjubkan, menjadikan destinasi wisata sempurna bagi para wisatawan yang datang dan ingin menikmati keindahan alam sambil bersantai.

Bahkan pantai Kapitol Karangppak, menyajikan pemandangan senja yang menghipnotis, sehingga bagi anda yang menyukai momen-momen magis saat matahari terbenam.

“Saya rasa pantai ini tempat yang tepat untuk dikunjungi. Pemandangan matahari yang perlahan-lahan menghilang di balik cakrawala laut biru, perpaduan warna oranye dan merah yang terpancar di langit, memberikan sensasi damai sekaligus memanjakan mata,” ujar Siti Maspupah (39) pengunjung asal Simpenan.

“Bisa dilihat dan saya merasakan sendiri, setiap detik matahari yang tenggelam menciptakan lanskap yang tak terlupakan, sempurna untuk diabadikan dalam foto maupun video,” imbuhnya.

Suasana Pantai Kapitol Karangpapak, juga dikenal dengan suasana yang tenang dan alami, perpaduan hamparan pasir yang bersih dengan bebatuan karang yang terhampar serta ombak yang tenang menjadikan pantai ini tempat yang cocok untuk bersantai.

Tidak heran, pantai Kapitol Karangpapak banyak dikunjungi wisatawan baik lokal maupun luar kabupaten Sukabumi yang datang saat pagi hari maupun sore menjelang malam sekedar untuk menikmati angin sepoi-sepoi di tepi pantai atau sekadar duduk-duduk di atas tikar sambil menunggu detik-detik terbenamnya matahari.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *