KECAMATAN CIKIDANG,KABUPATEN SUKABUMI

Potensi yang tampak di Kecamatan Cikidang adalah sebagai daerah yang memiliki wisata lokal cottage Kaldera Dan Wisata Berburu. Cikidang juga memiliki potensi hasil pertanian ladang untuk buah-buahan, utamanya yakni pisang dan durian.

Laporan Didiet Rahma Aditya

Bacaan Lainnya

Ada 12 desa yang masuk lingkup Kecamatan Cikidang.Ke-12 desa itu terbagi atas desa yang berada pada jalur protokol, Cicareuh, Pangkalan, Cikidang,

Cikiray, dan Sampora. Wilayah yang tergolong desa tertinggal adalah CikaraeThayyibah dan, Gunung Malang, Mekarnangka dan Nangka Koneng masuk wilayah utara. Desa yang masuk wilayah selatan kecamatan, Bumisari, Tamansari, dan Cijambe.

Kecamatan Cikidang memiliki jumlah penduduk lebih kura 42 ribu jiwa dengan buruh tani atau petani penggarap mendominasi pekerjaan penduduknya di samping ada juga wiraswata, pedagang, dan pegawai.

Kasie Pemberdayaan Masyarakat, Herlan yang mendampingi Camat Cikidang, Agus Mochamad Nurdin, SH, M.Si menerangkan geliat potensi yang berkembang di Kecamatan Cikidang ada dua, yakni wisata lokal dan komoditi pertanian.Herlan menjelaskan untuk wisata lokalnya tersebutlah Wisata Kaldera di Desa Cijambe.”

Kaldera merupakan wisata penginapan (cottage) yang didukung dengan wisata arum jeram aliran Sungai Citarik,”jelasnya.Satu lagi potensi wisata lokal, yakni Wisata Berburu di Desa Pangkalan. “Wisata Buru juga difasilitasi penginapan dan untuk berburunya hewan babi hutan,” terangnya.

Adapun untuk potensi pertaniannya, yakni perkebunan rakyat yang menanam dan membudidayakan pisang dari jenis galek. Hampir di semua desa sejumlah masyarakatnya menanam pisang galek.Sejumlah warga juga ada yang mengolah komoditi pisang galek menjadi makanan olahan pisang galek yang salah satunya keripik pisang atau lantak. Sedangkan satu lagi potensi komoditi yang menjadi ciri khas atau primadona khas Cikidang adalah durian yang manis rasanya Dan banyak dipasarkan di jalur protokol Kecamatan Cikidang. (*)

=PROGRAM=

Agus Mochamad Nurdin

Agus-Mochamad-Nurdin

Dorong Masyarakat Bangun Kesadaran PHBS

Salah satu program yang dianggap urgen atau penting di Kecamatan Cikidang dari sekian program yang ada adalah menurut Camat Cikidang, Agus Mochamad Nurdin, SH, M.Si adalah mendorong, mensupport, mengajak masyarakatnya agar bersama-sama selalu mewujudkan warga yang sadar akan pentingnya Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

“Salah satunya selalu disiplin dalam membuang sampah sebelum dibangunnya Tempat Pembuangan Sampah (TPS) nantinya khususnya di jalur protokol,” katanya yang prihatin ada juga pengguna jalan protokol Cikidang yang terkadang membuang sampah sembarangan. Di samping itu camat juga mengajak masyarakat di tiap desa bersama-sama menakar potensi yang ada di desanya. (dit)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *