Ular Sanca Teror Warga Sukarapih

RADARSUKABUMI.com – Warga Kampung Sukarapih, RT 03/08, Desa Ciomas, Kecamatan Ciomas, Kabu-paten Bogor, digegerkan dengan kemunculan ular besar berjenis sanca.

Binatang melata yang memiliki panjang dua meter itu ditemukan persis di belakang kantor Pemerintah Desa (Pemdes) Ciomas, kemarin pagi.Komandan Regu Disdamkar Kabupaten Bogor Burhansyah mengatakan, ular yang memiliki ukuran cukup lumayan besar itu pertama kali ditemukan warga yang sedang berjalan kaki.

Bacaan Lainnya

“Melihat adanya ular tersebut, warga langsung melaporkan ke unit Damkar Ciomas untuk dilakukan evakuasi,” kata Burhansyah kepada Metropolitan, kemarin.

Atas laporan tersebut petugas, unit Disdamkar pun langsung terjun menuju lokasi ular pertama ditemukan. Tak butuh waktu lama, ular jenis sanca kembang itu pun langsung dievakuasi petugas.

“Sekitar pukul 09:30 WIB ular berhasil diaman-kan,” ucapnya.Burhan menduga kemunculan ular itu karena ingin mencari mangsa. Apalagi saat ini curah hujan masih cukup tinggi.

“Ular biasanya keluar di saat musim hujan untuk mencari makan. Namun yang pasti warga harus tetap waspada,” pintanya.

Untuk masyarakat, tambahnya, warga tidak perlu khawatir jika ada kemunculan ular seperti ini. Sebaiknya ketika menemukan ular di sekitar rumah, warga segera melapor ke unit Disdamkar di masing-masing wilayah Kabupaten Bogor.

“Petugas selalu siap 24 jam. Jadi kalau ada ular dan lainnya segera laporkan ke petugas,” tegasnya. (mul/b/rez/run/izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *