Kelopak Mata Gatal, Ini 4 Cara Ampuh Sembuhkan

Cara Ampuh Sembuhkan Kelopak
Cara Ampuh Sembuhkan Kelopak Mata Gatal--Pixabay/PublicDomainPictures

Dilansir dari PMJ NEWS, Seorang ahli mata dari Inggris, dr Pamela Miller mengatakan ketika mencapai usia empat dekade Anda mungkin mulai menyipitkan mata untuk melihat dan membaca. Kondisi ini bisa jadi presbiopi.

Bacaan Lainnya

Selain itu, lanjut Milker, masalah lain pada mata adalah katarak yang juga bisa mengusik di usia 40-an. Katarak dapat membuat lensa mata seolah berawan.

Masalah mata yang satu ini dapat diperbaiki dengan kacamata resep. Hanya saja, untuk orang-orang yang penglihatannya semakin memburuk, operasi korektif mungkin diperlukan.

Menurut dr Miller, seiring bertambahnya usia, tekanan di mata dapat tumbuh dan merusak saraf optik, membuat penglihatan kabur. Dalam beberapa kasus Anda bahkan mungkin merasa sakit secara fisik.

Meskipun relatif umum untuk orang berusia 40 dan lebih tua, glaukoma dapat tidak terdeteksi selama bertahun-tahun. Itu karena glaukoma dapat muncul tanpa gejala.

Lalu, ada degenerasi makula terkait usia, yaitu saat mulai melihat bintik buta dalam penglihatan. Degenerasi makula atau AMD bisa menjadi risiko serius bagi kesehatan Anda.

Miller menjelaskan, seiring bertambahnya usia, makula, bagian tengah retina yang memungkinkan Anda melihat detail halus, kondisinya memburuk. Jika diketahui sejak dini, kondisi ini bisa diobati dengan suplemen nutrisi dan banyak berolahraga.(*)

Pos terkait