Siang ini, DPP PKS Keluarkan 116 SK

JAKARTA— Bukti keseriusan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dalam memenangkan Pilkada Serentak 2018, DPP PKS kembali menggelar konsolidasi nasional dan rapat pemenangan untuk seluruh pasangan bakal calon kepala daerah yang dilaksanakan Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (4/1).

Berdasarkan informasi yang diketahui radarsukabumi.com dalam kegiatan konsolidasi ini DPP PKS akan mengeluarkan secara resmi 116 Surat Keputusan (SK) kepada sejumlah pasangan calon kepala daerah. “Iya hari ini DPP PKS menggelar konsolidasi nasional untuk pemenangan pilkada se-Indonesia,”ujar Ketua PKS Kota Sukabumi Asep Tajul saat dihubungi radarsukabumi.com, Kamis Siang (04/1)

Bacaan Lainnya

Dari 171 daerah Pilkada yang digelar, DPP PKS menargetkan kemenangan 60 persen. Untuk itu, dalam acara konsolidasi yang digelar siang ini, sejumlah bakal calon kepala daerah akan mendapatkan pembekalan mengenai platform PKS.

“Konsolidasi Nasional menghadirkan, Tim Pemenangan Daerah (TPD), Tim pemenangan Wilayah (TPW) dan Tim Pemenangan Pusat (TPP), untuk memberikan pembekalan,”jelasnya.

Selain pembekalan, seluruh calon kepala daerah juga akan menerima pengarahan dari Presiden PKS Sohibul Iman, menerima SK dukungan, pakta integritas dan ditutup dengan menyimak arahan dari Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Al Jufri.

Dikabarkan, Konsolidasi ini dihadiri oleh 9 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, 45 paslon wali kota dan wakil wali kota, dan 16 paslon bupati dan wakil bupati. (die)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *