Gempa Sukabumi Robohkan Bangunan SD di Simpenan

Bangunan SD Sukabumi Roboh
ROBOH : Kondisi Bangunan SDN Gunung Biru yang roboh pasca Gempa terjadi.(foto : p3BK Simpenan)

SUKABUMI — Gempa yang terjadi di Akhir Bulan Februari 2023 tepatnya pada tanggal 28 kemarin malam ternyata merobohkan bangunan Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Sukabumi.

Berdasarkan laporan dari BPBD Kabupaten Sukabumi, robohnya bangunan SD berbarengan dengan gempa yang berkekuatan 4.0 Mg, sekira pukul 20:11 WIB.

Bacaan Lainnya

Sementara untuk lokasi gempa sendiri berada di kampung Cimapag RT. (03/09) Desa Loji Kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi.

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (p2BK) Simpenan menyebutkan, bangunan SD yang roboh pasca Gempa 4.0 Mg tersebut merupakan Unit Bangunan milik SDN Gunung Biru.

Pos terkait