Barcelona Juara La Liga, Lionel Messi Hat-trick

Barcelona mengakhiri persaingan La Liga musim 2017-2018 dengan status juara. Hal ini mereka pastikan usai mengalahkan Deportivo La Coruna di Estadio Municipal de Riazor, Senin (30/4) dini hari WIB.

Dengan kemenangan ini, poin Barcelona tidak terkejar lagi oleh kontestan lainnya. Di sisa tiga pertandingan, Barca memimpin 10 angka dari Atletico Madrid yang menghuni posisi dua klasemen.

Bacaan Lainnya

Saat bentrok Deportivo, gol pertama Los Blaugrana dicetak Philippe Coutinho. Pada menit ketujuh, eks Liverpool sukses menaklukkan penjagaan Ruben Martinez di bawah mistar gawang.

Tuan rumah punya keinginan kuat untuk menyamakan kedudukan. Mereka memberi perlawanan ketat, namun justru Barcelona yang bisa menambah keunggulannya di menit 38. Kali ini giliran Lionel Messi yang sukses mengukir namanya pada papan skor.

Dua menit kemudian, Deportivo memangkas ketertinggalan melalui Lucas Perez. Skor berubah 2-1 dan bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Deportivo sempat menyamakan kedudukan. Tepatnya menit 64, skor jadi sama kuat berkat gol Emre Colak.

Namun Messi memberi perbedaan dalam pertandingan ini. Untuk kesekian kalinya ia keluar sebagai pahlawan di kubu Los Blaugrana. Striker kebangsaan Argentina tersebut berhasil memborong dua gol lagi yang masing-masing dicetak menit 82 dan 85.

Hingga laga usai, Barcelona menang 4-2. Tim asuhan Ernesto Valverde kokoh di puncak klasemen dengan kepemilikan 86 poin. Sedangkan Deportivo ada di zona degradasi dengan raihan 28 poin.

Barcelona 4-2 Deportivo

Alternatif

Susunan pemain
Deportivo La Coruna: Ruben; Juanfran, Albentosa, Schar, Luisinho; Krohn-Dehli, Guilherme (Muntari 83′), Borges (Andone 86′); Emre Colak; Lucas Perez, Borja Valle (Cartabia 86′).

Barcelona: Ter Stegen; Nelson Semedo, Pique, Umtiti, Jordi Alba; Busquets, Rakitic (Iniesta 87′), Coutinho (Paulinho 74′); Dembele (Denis Suarez 68′), Messi, Suarez.

(bep/JPC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *