KPU: Baru Lima Kecamatan Selesai Pleno

Ketua KPU Kota Sukabumi, Sri Utami

POLITIK SUKABUMI — Pleno perhitungan suara di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan hampir rampung. Informasi yang diterima dari Komisi Pemilihan Umum ( KPU) Kota Sukabumi pleno PPK yang sudah selesai 5 kecamatan diantaranya, Kecamatan Gunungpuyuh, Baros, Lembursitu, Cibeureum dan Citamiang.

“Iya sampai saat ini sudah 5 kecamatan yang sudah selesai,” ujar Ketua KPU Kota Sukabumi, Sri Utami, kemarin.

Bacaan Lainnya

Sedangkan untuk kecamatan Cikole dan Warudoyong masih proses perhitungan. Diakui Tami Kecamatan Cikole itu lama lantaran jumlah TPS nya paling banyak dibandingkan kecamatan lainnya.

“ Cikole ada sekitar 217 TPS dan 6 kelurahan sehingga lama. Kalau Warudoyong kayanya malam ini selesai,” akunya.

Tami memprediksikan untuk pleno di tingkat PPK ini selesai pada Sabtu (27/4.)

Ketika semuanya selesai nanti berlanjut ke tingkat kota. “ Ya mudah –mudahan besok selesai semuanya, meskipun lama di PPK kita ingin semua permasalahan bisa beres disana,” jelasnya.

Rencananya untuk pleno di tingkat kota itu akan diselenggarakan pada Senin (29/4) mendatang. Plenonya akan diselenggaran di Gedung Juang 45. “Meskipun tahapannya masih lama tapi kalau selesai di PPK bisa berlanjut ke Kota, senin mendatang,” ujarnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *