Ketua HKTI Siap Perjuangkan Nasib Petani

Hendra Hidayattullah pada saat melakukan pendaftaran ke DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi. (foto: ist)

SUKABUMI – Hendra Hidayattullah mengaku mendapat dorongan dan suport dari anggotanya untuk maju sebagai Bakal Calon (Bacalon) Bupati Sukabumi.

Didampingin puluhan relawan dan masa pendukungnya orang orang nomor satu di Himpunan Kelompok Tani Indonesia (HKTI) mendatangi Badan Pemenangan Pemilihan Kepala Daerah (Bappda) DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi untuk ikut seleksi penjaringan.

Bacaan Lainnya

“Saya daftar ke Gerindra untuk menjadi Bacalon Bupati Sukabumi,” kata Hendra saat di temui disela sela pendaftaran, kemarin (12/11).

Keinginan untuk maju di Pilkada Sukabumi, terang dia, bukan kali ini saja. Tahun 2015 lalu pun, Hendra mengaku pernah menjadi bagian Bacalon Bupati Sukabumi. “Hanya saja di Pilkada tahun sebelumnya, dari berangkat dari calon Independent, namun pada saat itu tidak lolos verifikasi dari KPU,” terang dia.

Hendra mengatakan alasan dia kembali mencalonkan diri sebagai bupati dan wakil bupati, berawal dari melihat adanya kesedihan dan ketimpangan petani yang saat ini cukup memprihatinkan terutama di daerah selatan Kabupaten Sukabumi.

“Sukabumi ini merupakan wilayah Agraris, saya mendapat dorongan dari kawan-kawan di HKTI dan Gapoktan untuk menjadi Bupati Sukabumi yang kedepannya ingin meningkatkan kesejahteraan petani. Terlebih, saya pun terlahir di Kabupaten Sukabumi, dan berkiprah di politik bukan saat ini saja,” terang dia.

Jika sampai lolos dalam pencalonan dan mendapat amanah sebagai Bupati, Hendra bertekad ingin membawa Kabupaten Sukabumi lebih baik. Melalui program Gunung Rimba Laut (GURILAP) dan Pertani Hade Ekonomi Budaya Agama dan Tatakelola (HEBAT).

“Kabupaten Sukabumi memiliki pontensi Sumber Daya Alam (SDA) yang cukup baik untuk dikelola, khususnya demi meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.

Sementara Sekretaris HKTI Kabupaten Sukabumi, Deden Syaeful Bahri mengatakan seluruh anggota mendorong keikutsertaan ketuanya untuk maju di Pilbup Sukabumi. ” Tercatat, sesuai data yang real anggota HKTI berjumlah 3800 orang,”katanya.(hnd)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *