Tidak Ada Lagi Diskriminasi PTN dan PTS

JAKARTA – Sebanyak 14 kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) resmi dilantik Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Menristekdikti) Mohamad Nasir.

Dengan adanya LLDikti di 14 wilayah, diharapkan bisa menghilangkan dikotomi antara Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Apalagi LLDikti bertanggung jawab mengkoordinasikan PTN dan PTS yang ada di wilayahnya.

Bacaan Lainnya

“Pembentukan LLDikti untuk menghilangkan diskriminasi antara PTN dan PTS. Posisi LLDikti makin tinggi maka perannya juga sangat tinggi.

Ada beberapa kewenangan pusat yang didelegasikan ke daerah. Salah satunya pengusulan program studi (prodi) akan kami coba delegasikan ke daerah supaya lebih sederhana di sana,” tutur Menteri Nasir usai pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan kepala dan sekretaris LLDikti di Jakarta, Kamis (26/7).

Kalau di daerah sudah selesai merevisi usulan prodi baru lanjutnya, kementerian tinggal mengeluarkan SK-nya. Karena izin tetap di kementerian, tapi di dalam me-review, melakukan tindakan penertiban semuanya akan diserahkan ke LLDikti.

Menteri Nasir menegaskan, tugas utama LLDikti adalah tetap mengkoordinasikan, menertibkan tapi dalam hal ini pembinaan, pengawasan dan pengedalian tidak hanya pada PTS tapi PTN.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *