Siswa SMPN 11 Berbagai Sembako, Kepsek : Harus Memiliki Sifat Empati dan Peduli

BERBAGI: Siswa SMPN 11 Kota Sukabumi membagikan ratusa sembako kepada warga sekitar sekola. Foto:Ist

SUKABUMI- SMP Negeri 11 Kota Sukabumi membagikan ratusan paket sembako kepada warga sekitar sekolah. Paket sembako tersebut hasil  donasi dari siswa kelas 7,8, dan 9.

” Alhamdulillah, kita sudah membagikan 160 paket sembako. Paket itu lansung dibagikan oleh perwakilan siswa kepada warga sekitar yang berada di lingkungan sekolah,” ujar Kepala SMP 11 Kota Sukabumi, Hema Hujaemah kepada Radar Sukabumi, Minggu (25/4).

Bacaan Lainnya

Paket sembako dari siswa yang kenal sebutan Lazmi (SMP 11) ini sangat disambut antusias oleh masyarakat. Kedatangan perwakilan siswa di tengah masyarakat memberikan kesenangan bagi masyarakat.

” Masyarakat berucapa terima kasih, dan bersyukur atas rezeki yang diterimanya. Semoga melalui kegiatan ini, semakin banyak Siswa yang pandai berempati kepada sesama. Mampu mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari, di manapun kapanpun,” ujarnya.

Kegiatan pembagian sembako ini kata Hema sesuai dengan Surat dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sukabumi No. 421/413/Bid.Dikdas/IV/2021 perihal berbagi makanan oleh siswa menjadi dasar dan pengingat bagi satuan pendidikan untuk berbagi bersama. Sehingga melalui surat tersebut setiap sekolah dihimbau untuk melaksanakan kegiatan berbagi makanan oleh Siswa untuk warga sekitar sekolah yang memerlukan.

” Sebenarnya tanpa surat itupun SMPN 11 (Lazmi) sudah biasa mengadakan kegiatan yang identik, terutama di setiap bulan Ramadan. Apalagi jika dianjurkan, tentu semua warga sekolah sangat mendukung kegiatan tersebut,” katanya.

Dijelaskan Hema kegiatan seperti ini perlu dijadikan budaya oleh instansi maupun masyarakat pada umumnya. Dikarenakan di dalamnya terkandung makna yang luar biasa di balik benda yang biasa, yaitu nilai karakter terutama bagi siswa sebagai aset orangtua dan negara.

Lanjut Hema, melalui pendidikan karakter inilah para Siswa diajarkan mental berbagi atas rizki yang mereka punya dengan sesama tanpa melihat latar belakang. Karakter ini diharapkan tumbuh dan berkembang dalam diri Siswa.

” Agar senantiasa memiliki sifat empati dan peduli terhadap siapapun terlebih dengan sesama manusia dan makhluk ciptaan Tuhan lainnya,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *