Ratusan Pelajar SMP PGRI Ikuti PAB

SUKABUMI – Ratusan pelajar SMP PGRI Cikembar mengikuti Penerimaan Anggota Baru (PAB) pramuka dan Palang Merah Remaja (PMR) yang diselenggarakan di halaman SMP PGRI Cilembar, belum lama ini.

Hal tersebut, dilakukan sebagai salah satu bentuk implementasi penguatan karakter para pelajar yang kini tengah digencarkan pemerintah, seperti, yang tercantum dalam Kurikulum 2013 (K13).

Bacaan Lainnya

Kepala SMP PGRI Cikembar, Yandra Kasdiansyah mengatakan, kegiatan ini sudah menjadi agenda tahunan untuk menggembleng para pelajar agar memahami dasar ke pramukaan dan PMR.

“Yang mengikuti PAB ini sebanyak 113 pelajar yang berasal dari kelas VIII. Kegiatan ini diselenggarakan selama satu hari satu malam. Jadi, mereka menginap di sekolah,” kata Yandra kepada Radar Sukabumi.

Lebih lanjut Yandra menjelaskan, ada beberapa agenda yang digelar dalam mengisi kegiatan PAB tersebut, diantaranya, gerak jalan, pelantikan anggota baru, pemberian materi dari pembina dan pentas kreasi peserta didik.

“Alhamdulillah semua bisa berjalan dengan lancar, peserta disik sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Karena menurutnya, bisa menambah wawasan dan pengaalaman baru,” jelasnya.

Ia menambahkan, kegiatan PAB ini diyakini dapat membangun dan memperkuat kerjasama serta gotongroyong antar sesama pelajar. Sehingga dapat terjalin harmonisasi antar pelahar.

Dengan begitu, para pelajar bisa saling bahu membahu mendorong semua program yang di gencarkan sekolah agar lebih baik lagi ke depan.

“Selain itu, kami harap dengan adanya kegiatan ini dapat membenguk karakter pelajar yang bisa mengedepankan kemanusiaan dan semangat gotongroyong,” pungkasnya. (cr16/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *