PAUD An-Nahl Salabintan Sukabumi Ajarkan Peduli Sesama, Berbagi Takjil di Ramadan

PAUD An-Nahl
Siswa PAUD An-Nahl membagikan takjil kepada para pengendara yang lewat di Jalan Panjalu, Kabupaten Sukabumi.

SUKABUMI – Bulan puasa tidak hanya mengajarkan anak-anak untuk bersabar menahan haus dan lapar saja, tetapi juga mengajarkan untuk peduli dan berbagi kepada sesama.

Seperti yang dilakukan oleh PAUD An-Nahl, Salabintana, Kabupaten Sukabumi di bulan Ramadan ini siswanya berbagi kebaikan dengan membagikan takjil kepada pengendara yang melintas di kawasan, Jalan Salabintana, Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/4/2022).

Bacaan Lainnya

Kepala PAUD An-Nahl Asep Aliyudin mengatakan, kegiatan berbagi takjil yang dilakukan oleh anak didiknya tersebut bertujuan untuk mengajarkan anak supaya kelak dewasa nanti mereka terbiasa untuk melakukan kebaikan terhadap orang yang membutuhkan.

“Alhamdulillah ini sudah menjadi kegiatan rutin selama bulan Ramadan dan ini menjadi kegiatan kita yang pertama setelah dua tahun kita tidak melalukan karena sedang masa pandemi Covid-19,” terangnya kepada Radar Sukabumi.

Asep menambahkan untuk takjil sendiri dari hasil patungan orang tua siswa dengan membawa masing-masing anak tiga takjil.

“Kegiatan ini juga didukung oleh para orang tua, mereka juga hadir pada saat pembaian takjil dan ikut membagikan, ” tuturnya.

Selain mengajarkan anak untuk berbagi, kegiatan ini juga sekaligus untuk memperkenalkan PAUD An-Nahl kepada masyarakat Sukabumi.
Menurutnya mengajarkan anak untuk berbagi harus sejak dini agar dia terbiasa hingga dewasa nanti.

Asep berharap dengan kegiatan ini, para siswanya bisa menjadi anak yang soleh sekaligus bisa memotivasi orang lain untuk melakukan kebaikan. (wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *