Jaring Generasi Muda, BSI TV Siap Hadirkan Siaran Edukasi dan Hiburan

SUKABUMI – Banyaknya media penyiaran seperti televisi yang mampu memberikan pengaruh perilaku pada masyarakat, membuat generasi muda harus bisa menimbang siaran yang baik dan buruk.

Pasalnya, saat ini banyak konten-konten kurang berkualitas namun memiliki rating yang tinggi, sehingga banyak pula generasi muda yang mencontoh hal buruk tersebut.

Bacaan Lainnya

Berbekal dari itulah, BSI TV Kembali hadir untuk memberikan siaran edukasi yang berkualitas namun tetap dapat menghibur masyarakat. Muhammad Tsabit selaku Kepala BSI TV mengungkapkan bahwa re-launching BSI TV akan digelar Rabu (22/12/2020) mendatang.

“BSI TV hadir kembali untuk memberikan siaran digital yang mampu mengedukasi masyarakat dalam mendapatkan informasi dan hiburan berupa visual maupun audio. Dengan menyasar generasi muda, kami telah menyiapkan berbagai pilihan program acara yang memang dikhususkan untuk mereka,” ujarnya kepada Radar Sukabumi, Kamis(17/12).

Ia menjelaskan bahwa televisi merupakan media terbaik dalam memberikan informasi sehingga diperlukan kebijakan untuk menyaring informasi dan hiburan yang akan ditonton. Kembalinya BSI TV diharapkan mampu membawa angin segar pada generasi muda sebagai agent of change untuk memberikan contoh yang baik.

“Generasi muda harus mampu menimbang mana tontonan yang baik dan buruk, namun dengan hadirnya BSI TV tidak perlu ragu lagi memilih, karna BSI TV akan konsisten memberikan tontonan yang baik dan berkualitas,” imbuhnya.

BSI TV hadirkan program acara pendidikan, informasi, entertainment, lifestyle serta hiburan yang mampu menghibur dan mengedukasi generasi muda, juga memberikan informasi kegiatan dan event-event di lingkungan BSI Group maupun kegiatan masyarakat lainnya.

“Sehingga kami menjalin kerja sama dengan berbagai pihak media partner untuk melakukan liputan acara dokumentasi acara. Selain itu, kami juga membuka kesempatan kepada mahasiswa untuk melakukan magang di studio kami. Untuk tetap mendapatkan informasi seputar BSI TV dapat mengikuti channel youtube BSITVOfficialChannel, Instagram @bsitv, Favebook BSI TV, Twitter @tv_bsi dan Tiktok @official.bsitvradio,” tutupnya. (*/wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *