Diego Maradona Kembali Bikin Kontroversi ?

Bagi pecinta sepak bola, siapa yang tidak mengenal Diego Maradona? Salah satu legenda hidup Timnas Argentina dan sepak bola dunia yang tak pernah jauh dari kontroversi. Gol kontroversialnya yang terkenal dengan sebutan ‘gol tangan Tuhan’ saat membawa Argentina unggul dari Inggris di perempat final Piala Dunia 1986 masih menjadi buah bibir hingga kini.

Sabtu (16/6) malam, pria kelahiran Buenos Aires itu hadir di Spartak Stadium untuk menyaksikan laga perdana Argentina kontra Islandia. Maradona datang beberapa menit menjelang kick-off. Legenda La Albiceleste -julukan Argentina – itu mendapat sambutan dari suporter Argentina yang datang ke Spartak Stadium.

Bacaan Lainnya

”Maradona mendapat sambutan hangat dan tepuk tangan dari suporter saat datang di Spartak Stadium,” dilansir dari Sportskeeda.

Dan, kehadiran Maradona di dalam stadion pun kembali memunculkan kontroversi. Saat menyaksikan duel Argentina kontra Islandia, Maradona tertangkap kamera tengah menghisap cerutu di dalam Stadion.

Padahal dengan jelas terpampang aturan larangan merokok di area stadion. Itu juga bertentangan dengan kampanye FIFA yang menyerukan Piala Dunia 2018 tanpa tembakau dan rokok elektrik.

”Diego Maradona berada beberapa meter dari kami dan sedang merokok cerutu. Baunya cukup enak,” ucap wartawan BBC, Jacqui Oatley di akun Twitter-nya.

Entah karena Maradona nekat langgar aturan, sang penerus di Timnas Argentina, Lionel Messi gagal mengeksekusi penalti. Argentina pun gagal meraup kemenangan dan harus puas berbagi angka setelah ditahan imbang 1-1 oleh Islandia.

(nia)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *