Tim SAR Temukan Benda Diduga Serpihan Pesawat Sriwijaya Air di Laut

Tim SAR gabungan dan warga saat menemukan kabel yang diduga benda serpihan dari Sriwijaya Air SJ182

RADARSUKABUMI.com – Tim SAR menemukan sejumlah benda diduga serpihan pesawat jatuh di Kepulauan Seribu.

Diketahui, tim SAR, Babinsa, Pospol melakukan pencarian di perairan Kepulauan Seribu untuk mencari tahu keberadaan pesawat Sriwijaya Air yang hilang kontak pada pukul 14.47 WIB.

Bacaan Lainnya

Pesawat Sriwjaya Air dengan nomor penerbabangan SJ182 PK-CLC terbang dari Bandara Soekarno Hatta (Soetta) menuju Pontianak pada pukul 14.36.

Sedianya pesawat tersebut mendarat di Pontianak pukul 15.44 WIB. Namun pada pukul 14.47, pesawat tersebut hilang kontak.

Informasi dari Basarnas menyebutkan, Pesawat Sriwijaya air hilang kontak di sekitar Pulau Laki dan Pulau Lancang

Kabarnya, ada nelayan melihat benda jatuh di laut sekitar perairan Pulau Lancang dan Pulau Laki.

Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Novie Riyanto membenarkan pesawat Sriwijaya Air rute Jakarta –Pontianak hilang kontak.

Kemenhub saat ini terus berkoordinasi dan mencari pesawat tersebut.

“Kami masih kehilangan kontak sampai sekarang. Kami masih berusaha mencari posisi pesawat. Dan masih koordinasi terus dengan pihak basarnas untuk memastikan,” ujar Novie Riyanto.

(PS/izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *