Jika Andika Perkasa Jadi Panglima, Posisi KSAD Bisa Diisi Dudung

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa/Net

JAKARTA — Nama Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Andika Perkasa digadang-gadang menjadi calon kuat pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai panglima TNI. Marsekal Hadi Tjahjanto akan mengakhiri masa baktinya karena masuk masa pensiun pada bulan November tahun ini.

Anggota Komisi I DPR RI Effendi M.S. Simbolon mengatakan, selain punya prestasi akademik, Andika Perkasa juga memiliki latar belakang operasi teritorial yang dibutuhkan TNI dalam menghadapi tantangan ke depan.

Bacaan Lainnya

“Di hadapkan pada tugas, pokok, tupoksi TNI saat ini dan ke depan memang ada saatnya kita ingin menempatkan panglima yang punya background operasi teritorial,” ujar Effendi kepada Kantor Berita Politik RMOL, Selasa (15/6).

“Pak Andika banyak kelebihannya karena sekolah kurun 5 sampai 8 tahun ada di AS, kemudian knowledge-nya bagus, know-how bagus, perfeksionis lah dia, tapi humanis juga, jadi enak sebenarnya,” imbuhnya.

Jika Andika menjadi panglima TNI, kata legislator PDI Perjuangan ini, maka posisi KSAD akan diisi Mayjen Dudung Abdurachman yang sekarang menjabat Pangkostrad. “Kalau kita lihat kan calon kuat KSAD berikutnya kan Pak Dudung Abdurrachman, kelihatannya formasinya kan yang bisa kita raba seperti itu,” terangnya.(rmol)

Pos terkait