Wanita Paruh Baya Tergeletak di Kota Sukabumi Tak Berdaya, Sudah Dua Hari

Wanita-Paruh-Baya-Tergeletak-di-Sukabumi
Kondisi Ibu paruh baya seorang pengemis, menghawatirkan tergelatak, di Jalan Ahmad Yani Kecamatan Cikole, Minggu (16/4).

CIKOLE– Omah (70), seorang wanita paruh baya asal warga Kampung Cimanggu RT 02 RW 01, Desa Titisan Kecamatan Sukalarang Kabupaten Sukabumi, terkulai lemas tak berdaya di pinggir jalan Ahmad Yani Kecamatan Cikole, Minggu (16/4).

Diketahui, wanita yang berprofesi sebagai pengemis tersebut, sudah dua hari tergeletak di atas trotoar jalan Ahmad Yani Kota Sukabumi, lantaran lumpuh.

Bacaan Lainnya

Ketua RW Kelurahan Kebonjati Kecamatan Cikole, Mauly Fahlevi Prawira mengatakan, kondisi wanita paruh baya tersebut sangat mengkhawatirkan, terlebih untuk berjalan pun tidak bisa.

“Dari pengakuan penjaga toko dan warga yang melintas, wanita paruh baya ini sudah dua hari berada di pinggir jalan, dengan kondisi tidak bisa berjalan. Adapun untuk bergerak dengan mengesot,” ujar Levi sapaan akrab Mauly Fahlevi.

Lantaran takut terjadi yang tidak diinginkan, dirinya sempat ingin menghubungi pihak dinas sosial Kota Sukabumi.

Namun, dirinya tidak memiliki akses dan rekanan yang bisa dihubungi. “Saya sempat ngontak beberapa teman, disarankan untuk menghubungi tim Sigap Dinas Kesehatan,” tambahnya.

Selang beberapa saat sambung dia, tim Sigap bersama perwakilan kepolisian mendatangi lokasi. “Alhamdulillah saat ini sudah diamankan, oleh teman-teman Sigap dan kepolisian dan dimintai keterangan. Jadi ibu itu setiap pagi biasanya ada yang ngaterin, dan sore dijemput kembali. Namun sudah dua hari ini ibu tersebut tidak ada yang menjemput,” tandasnya.

Levi berharap, kedepan pihak Dinas Sosial Kota Sukabumi lebih pro aktif dalam mengatasi persoalan ini, apalagi soal aduan warga.

“Ya, minimal ada nomor khusus yang stand by, agar warga yang melapor bisa direspon dengan cepat,” pungkasnya. Diketahui, saat ini Omah sudah dilarikan ke RSUD R Syamsudin SH, untuk menjalani pengobatan lebih lanjut. (Cr4/t)

Pos terkait