Lapas Sukabumi Dihujani Cairan Disinfektan Herbal

PMI Kota Sukabumi
Petugas PMI Kota Sukabumi saat melakukan penyemprotan cairan disinfektan di Lapas Kelas IIB Sukabumi, Senin (14/2).

SUKABUMI — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sukabumi menggandeng Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Sukabumi, melakukan penyemprotan cairan disinfektan untuk meminimalisir penyebaran penyebaran Covid-19, Senin (14/2).

Kasi Administrasi dan Tata Tertib Lapas Kelas IIB Sukabumi, Trian Pratikta mengatakan, penyemprotan ini dilakukan secara rutin dua kali sehari yakni siang dan sore hari.

Bacaan Lainnya

“Penyemprotan disinfektan silakukan di tempat yang berpotensi terjadi penyebaran Covid-19. Misalnya saja, tempat layanan terpadu dan tempat parkir kendaraan,” kata Trian kepada Radar Sukabumi, Senin (14/2).

Trian menuturkan, penyemprotan ini dilakukan sebagai salah satu action dalam menindak lanjuti perintah Sekertariat Jenderal Kemenkumham yang diteruskan kepada Kepala Kanwil Kemenkumham Jabar dan seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan.

“Kegiatan ini, sebagai bukti sigap Lapas Sukabumi menghadapi penyebaran Covid-19 yang telah meningkat di Jawa Barat hhususnya Kota Sukabumi, dan penyemprotan dilakukan dengan menggunakan disinfektan herbal yang terbuat dari tumbuhan sehingga akan aman jika terkena kulit atau bagian tubuh petugas dan warga binaan,” tuturnya.

Adapun, lanjut Trian, penyemprotan desinfektan dilaksanakan di seluruh area Lapas Kelas IIB Sukabumi meliputi area luar, gedung perkantoran, steril area, lapangan, blok hunian, area bengkel kerja hingga area dapur Lapas Kelas IIB Sukabumi.

“Kami akan terus meningkatkan protokol kesehatan, dan akan berupaya sebaik mungkin untuk jaminan kesehatan bagi petugas maupun warga binaan,” ucapnya.

Sebab itu, sambung Trian, pihaknya meminta dalam memtus mata rantai penyebaran Covid-19 ini perlu adanya kerjasama yang terjalin baik dengan semua stekolder.

“Kami harap, agar seluruh petugas maupun warga binaan sehat dan terhindar dari Covid-19 dan masa pandemi ini bisa segera berakhir,” pungkasnya. (Bam)

=

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *