Hindari Kerumunan, Masjid Agung Sukabumi Bagikan Daging Kurban ke Wilayah

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi
Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi saat menghadiri penyembelihan hewan kuran di Kampung Nanggerang RW 12 Kelurahan Lembursitu, Kecamatan Lembursitu, Senin (11/7).

SUKABUMI— Guna meminimalisir kerumunan dan tepat sasaran, penyaluran daging kurban di Kota Sukabumi khususnya Masjid Agung Sukabumi dilakukan berbasis kewilayahan. Salah satunya penyalurahn hewan qurban sapi dari Pemda Kota Sukabumi bersinergi dengan DKM Masjid Agung Sukabumi kepada warga Nanggerang RW 12 Kelurahan Lembursitu, Kecamatan Lembursitu, Senin (11/7). ”

Pembagian hewan qurban ini dilakukan berbasis wilayah agar tepat sasaran dan mencegah terjadinya kerumunan,” ujar Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi saat menghadiri penyembelihan hewan kuran di lokasi tersebut.

Bacaan Lainnya

Diterangkan Fahmi, biasanya pemotongan hewan kurban di pusatkan di Masjid Agung Kota Sukabumi, namun kali ini kembali dilakukan dengan berbasis kewilayahan. Sebab, lanjur dia, selain mengurai tingkat kerumunan agar penyalurannya lebih tepat sasaran.

“Kalau di pusatkan di Masjid Agung Sukabumi sejak pagi biasanya berkumpul banyak orang dan khawatir bisa jadi bukan hanya warga kota.

Sehingga diputuskan ke wilayah karena ketika disebar ke wilayah berbasis kecamatan dapat memberikan manfaat yang tepat kepada warga,” terang Fahmi.

Diakui Fahmi, penyaluran qurban tahun ini lebih baik dibandingkan sebelumnya di tengah kondisi pandemi yang sudah sangat melandai.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada alim ulama dan berharap hewan kurban disalurkan pemda melalui Masjid Agung ke kecamatan dapat memberikan manfaat maksimal kepada warga,” harapnya.

Sementara itu, Kabag Kesra Setda Pemkot Sukabumi Herman Permana mengatakan, untuk hewan kurban dari pemerintah disampaikan kepada instansi yayasan, organisasi kecamatan, kelurahan, DLH, lembaga pemasyarakatan dan panti asuhan serta tukang becak dan delman.

Khusus kurban yang dikelola Masjid Agung dilakukan di kecamatan yang sudah ditunjuk lokasinya untuk menjaga kondusivitas dan mencegah kerumunan. (why)

Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi
Walikota Sukabumi, Achmad Fahmi saat menghadiri penyembelihan hewan kuran di Kampung Nanggerang RW 12 Kelurahan Lembursitu, Kecamatan Lembursitu, Senin (11/7).

Pos terkait