Disnakertrans Genjot Wirausawan Muda

RADARSUKABUMI.com –Ā CIKOLE- Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Sukabumi terus berupaya melahirkan wirausahawan muda. Kali ini, sedikitnya 20 calon pengusaha muda diberikan berbagai jenis pelatihan usaha.

Pelaksana Tugas Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kota Sukabumi, Iyan Damayanti menjelaskan, pembekalan dan pelatihan ini dilakukan untuk merubah cara pandang pencari kerja menjadi wirausahawan yang mendiri.

Bacaan Lainnya

“Jadi para pencari kerja tidak hanya terfokus untuk mencari kerja saja, tetapi mampu membuka usaha sendiri. Dan ini merupakan program Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi,” jelasnya, belum lama ini.

Selain mendapat pelatihan, tambah Iyan, para peserta akan mendapatkan bantuan berupa alat dan perlengkapan penunjang usaha, sesuai dengan ajuan dan jenis usaha dari masing – masing peserta.

“Mereka pun akan mendapat bantuan beberapa alat dan perlengkapan sesuai dengan jenis usaha yang digelutinya, itu dilakukan sebagai motivasi awal karena memang selama ini mayoritas yang menjadi kendala adalah modal awal dan kompetensi,” ujarnya.

Setelah mendapatkan pelatihan keterampilan di Disnakertrans, masih kata Iyan, para peserta akan diarahkan untuk mengikuti pelatihan managemant dan pemasaran di Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan dan Perindustrian (Diskoperindagin) kota Sukabumi, kemudian untuk pelatihan ke higienisan dan pengurusan Peizinan Pangan Industri Rumah tangga (PIRT).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *