BBM di Kota Sukabumi Naik, 200 Personel TNI dan Polri Perketat Pengamanan

personel Polres Sukabumi Kota
Sejumlah personel Polres Sukabumi Kota saat siaga di SPBU Tipar Gede Kecamatan Citamiang.

SUKABUMI – Ratusan personel Polres Sukabumi Kota, siaga di sejumlah SPBU salah satunya SPBU Tipar Gede, Kecamatan Citamiang. Hal itu, dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban lalu lintas pasca kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM).

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY Zainal Abidin mengatakan, penjagaan tersebut merupakan salah satu upaya antisipasi dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban lalu lintas.

Bacaan Lainnya

“Setelah kami lakukan penjagaan dan patroli situasi hingga saat ini kondusif. Tidak ada lonjakan pembeli hanya tadi saja saat pas kenaikan,” kata Zainal kepada Radar Sukabumi, Minggu (4/9).

Lanjut Zainal, penyiagaan personel di SPBU dilakukan sejak pemerintah menginformasikan adanya peningkatan harga BBM.

“Semua SPBU yang ada di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota, saat kenaikan diumumkan pemerintah kita langsung melakukan penjagaan,” ujarnya.

Pengamanan bukan hanya di SPBU, Zainal menyebut, kantor Pertamina yang ada di Kota Sukabumi juga turut diberikan pengamanan untuk mengantisipasi adanya gelombang penolakan dari masyarakat.

“Ya, tadi (kantor Pertamina) menjadi salah satu objek yang kami amankan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak kita inginkan,” ungkapnya.

Sementara itu, Sales Area Manager Pertamina Sukabumi-Cianjur, Zia Ardhi, yang juga memantau di SPBU Tipar Kota Sukabumi, mengatakan ketersediaan BBM untuk seluruh jenis dipastikan sudah tercukupi untuk sepuluh hari ke depan.

“Sejak dua Minggu lalu kita sudah melakukan speed up stock jadi kita sudah ada peningkatan 4 persen baik Solar, Pertalite, Pertamax untuk antisipasi hari ini,” tukasnya. (Bam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *