Truk Seruduk Tiga Angkot

SUKARAJA – Peristiwa kecalakaan lalu lintas kembali terjadi di Sukabumi. Kali ini, truk bernomor polisi B 9933 NDC menyeruduk tiga unit mobil angkutan kota (Angkot) yang tengah antre menunggu penumpang, di Jalan Raya Sukaraja, tepatnya di Bundaran Sukaraja, Desa/Kecamatan Sukaraja, Kamis (24/5) sekira pukul 05.30 WIB.

Informasi yang diperoleh Radar Sukabumi, laka lantas beruntun ini bermula saat truk bermuatan pakan ternak ayam melaju dari arah Sukabumi menuju Sukalarang.

Bacaan Lainnya

Saat tiba di lokasi kejadian, truk yang dikemudikan Predyus Simon (44), warga Kampung Gonggo, RT 1/4, Desa Kadoman, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur ini oleng ke kiri, hingga akhirnya menabrak tiga unit angkot trayek 05 jurusan Sukaraja – Gekbrong yang tengah ngetem.

Seorang warga Kampung Paris, Desa/Kecamatan Sukaraja, Apap (45) mengatakan, peristiwa laka lantas tersebut diduga kuat akibat pengemudi truk yang mengantuk. Sebab, sebelum peristiwa itu terjadi, ia melihat pengemudi seperti hilang kendali.

“Saya melihat truk ini melaju dengan kecepatan rendah. Namun anehnya truk itu tiba-tiba oleng ke sebelah kiri dan langsung menghantam mobil angkot,” jelas Apap kepada Radar Sukabumi.

Kepala Unit Laka Lantas ( Kanit Lakalantas) Polres Sukabumi Kota, Ipda Agus Suherman mengatakan, berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi, peristiwa laka beruntun ini diduga akibat human error pengendara truk yang mangantuk, namun tetap memaksakan diri mengemudikan kendaraan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *