Rayakan HUT, PMI Kabupaten Sukabumi Bagikan Masker

Petugas PMI Kabupaten Sukabumi, saat membagikan masker kepada pengguna lalu lintas.

SUKABUMI — Dalam memperingati hari Palang Merah ke-75, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Sukabumi, membagikan ribuan masker secara gratis kepada warga dan pengguna lalu lintas, Jumat (18/9).

Kepala Markas PMI Kabupaten Sukabumi, Dadan Iriana mengatakan, selain membagikan masker, dalam memperingati hari Palang Merah tahun ini, PMI Kabupaten Sukabumi juga melakukan berbagai kegiatan sosial lainnya.

Bacaan Lainnya

“Dalam rangka hari Palang Merah ke 75, PMI Kabupaten Sukabumi melaksanakan pembagian masker, penyemprotan disinfektan, sosialiasi Covid-19. Kemudian juga ada pemeriksaan masal, ada program daring dan film pendek dalam rangka hari Palang Merah,” kata Dadan kepada Radar Sukabumi, Jumat (18/9).

Menurutnya, dalam memperingati hari Palang Merah tahun ini, sedikitnya ada 4.000 masker yang dibagikan kepada warga yang dilakukan di empat titik. Diantaranya di Markas PMI, Cibadak, Palabuhanratu dan Jampang Kulon.

“Ini sengaja dilakukan sebagai salah satu bentuk upaya kepedulian PMI Kabupaten Sukabumi dalam memutus mata rantai penyebaran virus corona,” paparnya.

Dalam upaya menanggulangi penyebaran virus corona atau Covid-19, PMI Kabupaten Sukabumi terus melaksanakan pencegahan wabah virus Corona atau Covid 19 dengan penyemprotan cairan disinfektan dan edukasi kepada warga soal bahaya virus corona. Diantaranya, edukasi untuk gemar mencuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer.

Termasuk, menggunakan masker saat beraktivitas.

“Dalam upaya penanggulangan wabah Covid-19, kami berharap seluruh warga dan kepada para pemuda di wilayah masing-masing untuk peka terhadap musibah yang dialami saat ini serta bahu-membahu membantu untuk dapat memutus rantai penyebaran wabah Covid 19,” katanya.

Pihaknya menambahkan, sosialisasi dan edukasi kepada seluruh warga ini, sangat penting dilakukan untuk menanggulangi penyebaran virus yang mematikan tersebut. Untuk itu, ia bersama petugas lainnya juga kerap melakukan edukasi kepada masyarakat terkait virus covid-19.

“Kami selalu menghimbau kepada warga untuk mematuhi social distancing. Dan tetap berada di rumah saja untuk tidak bepergian keluar kota. Terutama, ke sejumlah daerah yang dianggap sebagai zona merah pandemik virus ini,” pungkasnya. (den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *