DPMPTSP Kabupaten Sukabumi Ikuti Workhsop Kinerja PTSP dan PBB

DPMPTSP Kabupaten Sukabumi
Sekreraris DPMPTSP Kabupaten Sukabumi Endang Suherman saat mengikuti workshop penilaian kinerja PTSP dan kinerja PPB pemerintah daerah tahun 2022 di Jakarta.

SUKABUMI – Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Sukabumi mengikuti kegiatan workshop penilaian kinerja Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) dan kinerja Percepatan Pelaksanaan Berusaha (PPB) pemerintah daerah tahun 2022.

Kegiatan yang diselenggarakan di Hotel Mulia Jakarta beberapa waktu lalu digagas oleh Badan Koordinasi Penanaman Modal Republik Indonesia (BKPM RI) pada Kementerian Koordinasi Maritim dan Investasi.

Bacaan Lainnya

Kepala DPMPTSP Kabupaten Sukabumi Zainul S melalui Sub Koordinator Perencanaan dan Evaluasi Septiadi mengatakan, kegiatan tersebut sebagai tindak lanjut dari amanat Presiden RI kepada BKPM. Bahwa saat ini Kemenko Marives sebagaimana dimuat dalam Peraturan Presiden Nomor 42 tahun 2020 tentang pemberian penghargaan atau pengenaan saksi kepada kementrian negara atau lembaga dan pemerintah daerah.

“Maksud dan tujuan dari kegiatan ini, untuk mengetahui kinerja PTSP dan PPB pemerintah daerah serta kinerja PPB Kementrian,” kata Septiadi kepada Radar Sukabumi pada Selasa (21/06).

Dalam workshop tersebut, sambung Septiadi, DPMTSP mengikuti berbagai macam kegiatan. Terlebih lagi, kegiatan ini, dimaksudkan untuk melakukan evaluasi kinerja PTSP dan kinerja PPB pemda dan kinerja PPB kementrian, mengkualifi kasi kinerja PTSP dan kinerja PPB pemda serta kinerja PPB kementrian dan memberikan anugrah layanan investasi.

“Sementara maksud dari kegiatan penilaian kinerja PTSP pemerintah daerah adalah untuk meningkatkan ratting kemudahan berusaha nasional yang diinsikasikan darinkualitas kinerja PTSP pemerintah daerah,” imbuhnya.

Pihaknya menambahkan, dalam workhsop tersebut, PTSP telah menjelaskan mengenai kriteria penilaian, tata cara mengisi form dan lain sebagainya. “Kami berharap dengan adanya workshop ini bisa membuat penilaian PTSP dan PBB berjalan dengan maksimal. Salah satunya di DPMPTSP Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya. (Den/radar sukabumi)

DPMPTSP Kabupaten Sukabumi
Para peserta saat mengikuti workshop penilaian kinerja PTSP dan kinerja PPB pemerintah daerah tahun 2022 di Hotel Mulia Jakarta

Pos terkait