Begini Reaksi Wakil Bupati Sukabumi Soal Tiga Pemuda Tewas Usai Menenggak Miras Oplosan di Cisaat

Wakil Bupati Sukabumi
Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri

SUKABUMI – Wakil Bupati Sukabumi, Iyos Somantri, akhirnya angkat bicara terkait tiga pemuda asal warga Kecamatan Cisaat dan Kecamatan Kadudampit, yang dikabarkan meninggal dunia setelah menenggak minuman keras (Miras) yang diracik dengan minuman energi.

Mantan Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi ini, menilai peristiwa tersebut merupakan kejadian memilukan. “Saya belum tahun, ini baru tahu sekarang informasinya,” kata Iyos kepada Radar Sukabumi usai melakukan kegiatan Rembug Stunting di Gedung Negara Pendopo Sukabumi, tepatnya di ruas Jalan Raya Ahmad Yani, Kecamatam Warudoyong, Kota Sukabumi pada Rabu (26/06).

Bacaan Lainnya

Pihaknya juga mengaku prihatian terkait kejadian tersebut, dan ia berharap kejadian terebut tidak kembali terjadi di kemudian hari. “Iya, turut ikut prihatin yah terkait kejadian itu, dan kita berharap bahwa ini menjadi contoh agar tidak boleh diikuti oleh seluruh warga Kabupaten Sukabumi, khususnya di kalangan pemuda,” ujarnya.

Untuk itu, ia meminta kepada seluruh orangtua agar peristiwa ini dapat menjadi cambuk, untuk lebih meningkatkan kembali perhatian dan pengawasan kepada anak-anaknya.

“Kemudian bagi pemerintahan desa dan kecamatan dan dinas terkait lainnya, agar terus meningkatkan kembali sosialisasi dan edukasi kepada warga, agar peristiwa tersebut tidak kembali terjadi di kemudian hari,” timpalnya.

Ketika disinggung mengenai upaya pencegahan atau upaya preventif. Iyos menjawab, bahwa pemerintah daerah Kabupaten Sukabumi, akan meningkatkan sosialisasi dan edukasi untuk kembali mengingatkan masyarakat.

“Untuk penyebabnya sendiri, kemungkinan karena faktor lingkungan atau pergaulan bebas. Iya, kemudian kurang faham terhadap resiko minuman keras. Apalagi, ini sampai miras dioplos dengan minuman lainnya,” pungkasnya. (Den)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *