Jalan Sehat Serentak, Adjo: Mari Sukseskan Pilkada

CISAAT – Wakil Bupati Sukabumi, Adjo Sardjono melepas secara resmi peserta jalan sehat di halaman STSIP Widyapuri Mandiri, Kecamatan Cisaat, Minggu (29/4).

Dalam kesempatan tersebut, orang nomor dua di Kabupaten Sukabumi ini didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Iyos Somantri dan Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Dede Haryandi. Giat jalan sehat ini dalam upaya memanfaatkan momentum untuk mensosialisasikan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018.

Bacaan Lainnya

“Selain jalan sehat, kami juga sosialisasikan agenda Pilkada Gubernur Jawa Barat kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Sukabumi agar pada Rabu 27 Juni 2018 nanti, mereka bisa datang ke TPS masing-masing untuk memilih salah satu pasangan Calon Gubernur Jawa Barat sesuai dengan pilihan hati nuraninya,” jelas Adjo.

Ia berharap, jalan sehat ini dapat mendongkrak antusias masyarakat pada perhelatan Pilgub Jawa Barat nanti. “Kami ingin semua masyarakat menikmati tahapan Pilgub Jabar dengan menyenangkan.

Pada akhirnya, dapat menggugah pemilih menggunakan hak pilih untuk menyukseskan Pilgub Jabar 2018,” paparnya.

Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Dede Haryandi menjelaskan, kegiatan jalan sehat ini secara serentak dilaksanakan di 27 Kabupaten dan Kota yang ada di wilayah Jawa Barat.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *