Polda Jabar Siap Bantu KPU Jinakan Hackers

BANDUNG— Polda Jawa Barat siap membantu KPU Jabar, dalam mengamankan proses penghitungan suara real count, yang diupload ke Web KPU.

Hal ini menyikapi adanya web eror, diduga karena dihack. “Kalau misalnya ada laporan di Jabar, kita akan menyelidikinya,” ujar Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko, Senin (2/7).

Bacaan Lainnya

Kabid Humas menambahkan, sejauh ini belum ada laporan mengenai hacker ke situs KPU Jabar. “Belum ada ya, kalau kemarin eror mungkin server webnya,” jelasnya.

Meski begitu, tim patroli cyber Polda Jabar terus melakukan kegiatan patroli aktif di medsos. “Patroli cyber kami ini mencegah adanya ujaran kebencian, adu domba di media sosial,” katanya.

 

(bon)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *