Korban Bentrokan Ormas di Karawang Meninggal, Diduga Kehabisan Darah

Korban bentrokan ormas di Karawang
Korban bentrokan ormas di Karawang meninggal dunia

KARAWANG Salah satu korban bentrokan massa di jalan Intrchange Karawang Barat akhirnya meninggal dunia.

Informasi yang berhasil dihimpun dari berbagai sumber, korban bernama Achmad Sudir warga Lodan Wetan Rt/Rw 003/001 Kelurahan Lodan Wetan Kecamatan Sarang Kabupaten Rembang Provinsi Jawa Tengah.

Bacaan Lainnya

Korban saat ini ada di Ruang Jenazah Mandaya Hospital Karawang dan belum dibawa oleh pihak keluarga.

Diketahui korban mengalami luka bacok yang cukup dalam hingga luka menganga dibagian pungung dan beberapa anggota tubuh yang lain.

Kepala Kepolisian Resor Karawang AKBP Aldi Subartono menjelaskan kronologi lengkap bentrokan ormas di Jalan Interchange Karawang Barat, Rabu (24/11/2021).

Kapolres dibantu dari Kodim 06/04 secara tegas akan melakukan pengusutan terkait kasus tersebut.

“Kami akan menindak tegas kepada siapapun yang terlibat sesuai hasil pemeriksaan,” katanya.

Diketahui, bentrokan organisasi masyarakat (ormas) terjadi di Jalan Interchange Karawang Barat.

Diberitakan sebelumnya, bentrokan organisasi masyarakat (ormas) terjadi di Jalan Interchange Karawang Barat, Rabu (24/11/2021).

Jajaran Kepolisian dari Polres Karawang menjaga jalur masuk menuju kawasan KIIC, pintu keluar tol Karawang Barat, Karawang, Rabu (24/11/21).

Dengan menurunkan kendaraan taktis, hingga ratusan personil, Polres Karawang mencoba menahan massa dari Ormas GMBI, yang baru keluar dari kawasan KIIC, agar tidak terjadi bentrokan dengan masa Ormas lainnya.

(ega/pojokjabar)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *