Hujan Lebat, Jalan Menuju Pemkab Bekasi Terbelah Dua

Jalan Bekasi terbelah dua
Jalan alternatif menuju Pemkab Bekasi di Desa Cicau amblas dan terbelah dua.

BEKASI – Jalan menuju Komplek Pemerintah Kabupaten Bekasi terbelah dua dan amblas. Jalan alternatif tersebut amblas ketika hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten Bekasi pada Minggu (7/11/2021) siang hingga sore.

Jalan yang terbelah dua dan amblas tersebut berada di Desa Cicau, Kecamatan Cikarang Pusat. Jalan berlapis beton ini terbelah dua di bagian tengah sepanjang sekitar 30 meter.

Bacaan Lainnya

Meski amblas, namun jalan terebut masih dilintasi warga sekitar. Termasuk kendaraan bermuatan berat masih melintasi jalan tersebut hingga kondisi jalan semakin parah.

“Longsornya dari kemarin pas ujan deras. Gara-garanya galian tanah ini pas di samping, jaraknya cuma 10 meter ke jalan. Sekarang udah berenti, tapi biasanya banyak truk-truk galian tanah lewat terus,” kata Drajat, Senin (8/11/2021).

Jalan yang amblas ini merupakan akses alternatif warga menuju Komplek Pemerintah Kabupaten Bekasi dan Kawasan Industri GIIC Delta Mas. Jalan ini menjadi pilihan warga sekitar Kecamatan Cibarusah dan Serangbaru karena lebih hemat waktu.

“Soalnya kalau enggak lewat sini jauh lagi. Jadi ya udah Bismillah aja,” ucap Haris (35), pengguna jalan.

Selain jalan amblas, hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Bekasi juga menyebabkan empat kecamatan banjir. Secara keseluruhan ada 12 titik banjir dengan ketinggian 20 sentimeter hingga satu meter.

“Beberapa titik sudah mulai surut tapi tetap kami mewaspadai soalnya intensitas air masih tinggi,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi, Henri Lincoln.

Empat kecamatan yang terendam banjir akibat hujan deras di Kabupaten Bekasi yakni Tambun Selatan, Cikarang Utara, Muaragembong dan Kecamatan Babelan.

(enr/pojokjabar)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *