Dessy Minta Pembagian Bansos Pemrov Jabar Harus Tepat Sasaran

Anggota DPRD Provinsi Jabar dari Fraksi PAN, Dessy Susilawati.

SUKABUMI – Anggota DPRD Provinsi Jabar dari Fraksi PAN, Dessy Susilawati berharap pemerintah Provinsi Jabar bisa mengembalikan lagi paket sembako Bansos kepada setiap daerah.

Apalagi saat ini di Kota Sukabumi sendiri ada ribuan paket sembako yang tidak tersalurkan akibat data yang ganda.

Bacaan Lainnya

” Iya kalau tidak salah ada empat ribuan yang tidak tersalurkan. Berharap itu semua kembali ke masyarakat Kota Sukabumi,” ujar Dessy kepada Radar Sukabumi.

Paket sembako yang tidak disalurkan akibat double bantuan itu bisa diserahkan kembali kepada masyarakat yang memang belum menerima bantuan dari manapun.

” Ya kalau masalah teknis, harus ada berita acara itu tidak apa-apa. Yang jelas pihak Provinsi alokasi bantuan untuk Sukabumi jangan diambil lagi. tapi salurkan kembali ke masyarakat,” katanya.

Diakuinya pemasalahan data memang menjadi kendala dalam penyaluran bantuan sosial ditengah pandemi Covid-19 ini.

Namun tetap pihak pemerintah harus melihat data dari para RT dan RW.

” Iya mereka yang mengetahui kondisi dilapangan seperti apa, jadi mengetahui persis warga yang terdampak Covid-19,” jelasnya.

Bantuan sosial itu kata Dessy harus benar-benar tepat sasaran kepada warga yang membutuhkan. Untuk itu pemerintah daerah pun mempunyai peran yang cukup penting dalam melakukan verifikasi data.

” Seperti data DTKS , itu memang data beberapa tahun lalu, tapi pemerintah daerah harus mempunyai data yang valid tentang warganya.

Sehingga ketika ada penyaluran bantuan data yang valid yang bisa digunakan,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *