Longsor Tejang Tiga Desa di Sukaresmi

CIANJUR – Longsor terus mengintai sejumlah wilayah di Kabupaten Cianjur. Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Sukaresmi, akhir pekan kemarin menyebabkan terjadinya tanah longsor di tiga desa. Longsor yang terjadi pada Minggu (18/3/2018) malam hari itu, mengakibat dua orang warga terluka akibat tertimpa reruntuhan.

Camat Sukaresmi, Aris Haryanto mengatakan, kerusakan parah akibat bencana alam yang terjadi di Kampung Cisalak RT 04/05, Desa Cikancana. Di titik ini bencana longsor mengakibatkan bangunan mengalami rusak berat. Selian itu longsor juga mengakibatkan Wawan (30) dan Randi (40) mengalami luka.

Bacaan Lainnya

“Mereka mengalami luka terkilir di bagian pinggang dan luka lecet di bagian muka dan kaki dan sudah dibawa ke RSUD Cimacan,” katanya.

Aris mengatakan, pihaknya masih melakukan pendataan mengenai kerugian yang diakibatkan oleh bencana longsor tersebut. Namun untuk kerugian bangunan rumah yang tertimpa longsoran tanah diperkirakan mencapai Rp 30 juta.

“Ada 3 desa yang terkena bencana. Di Desa Cikancana satu rumah rusak berat di Kampung Garung, dua rumah rusak dua warga terluka di Kampung Cisalak, di Desa Sukamahi, 50 Meter jalan, sawah 0,5 Hektar tertibun dan kampung Sadamaya dua tiang listrik roboh,” jelasnya.

Ia mengatakan mengatakan pagi ini, warga beserta pemerintah desa setempat akan membersihkan material longsor.

“Penaganan pertama melakukan pembersihan material longsor yang menutup jalan, supaya warga tidak terisolasi,”katanya.

(radar cianjur/dil)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *