Mengenal Lebih Dekat ASN Berprestasi, Asep Koswara S.IP, M.Si

ASN Berprestasi, Asep Koswara S.IP, M.Si

RADARSUKABUMI.com – Menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) merupakan sebuah pengabdian besar kepada bangsa dan negara. Untuk itu setiap ASN wajib memberikan dedikasi terbaiknya dengan suguhan prestasi yang ditorehkan. Seperti halnya, diraih Asep Koswara yang kini menjabat sebagai Kabag program dan keuangan Setwan DPRD Kota Sukabumi. Ia sukses meraih sejumlah prestasi terbaik dari karir yang ditekuninya.

WAHYU, SUKABUMI

Bacaan Lainnya

MURAH senyum, itulah yang menjadi ciri khas Asep Koswara yang kini menjabat sebagai Kabag program dan keuangan Setwan DPRD Kota Sukabumi. Dibalik keramahannya itu, tersimpan segudang prestasi yang patut menjadi motivasi bagi para ASN lainnya.

Ya, pria kelahiran Sukabumi 8 Agustus 1969 itu menjalani karir menjadi ASN pada tahun 1995 di BKKBN di Kabupaten Buol Toli-toli Sulawesi Tengah. Pada tahun 1997, Asep dipercaya sebagai Penyuluh Keluarga Berencana (PKB) dan merangkap sebagai Kepala Desa Maibua Kecamatan Baolan di Kabupaten Buol Toli-toli.

Berkat kegigihannya, dua tahun kemudian tepatnya tahun 1999, Asep mendapatkan penghargaan sebagai kepala desa teladan (berprestasi).

Terbilang menjadi orang yang mujur diperantauan, Asep pun memiliki angan-angan untuk menorehkan prestasi di tanah kelahirannya. Akhirnya, pada tahun 2003 dirinya pindah ke Sukabumi dan karir pertamanya menjadi staf serta Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana (PLKB) di Kelurahan Karangtengah hingga tahun 2006.

Selama menjadi PLKB, Asep mendapat penghargaan sebagai penyuluh teladan ke 3 tahun 2004, 2006 dan 2009 tingkat Kota Sukabumi.

Tak sampai disitu, berkat dedikasi dan prestasinya, Ayah empat orang anak ini diangkat menjadi kepala seksi pemerintahan  tahun 2009 hingga 2012. Bak air mengalir, karir Asep terus melonjak hingga dirinya dipercaya menjadi Lurah di kelurahan Subangjaya pada tahun 2012. Hanya butuh satu tahun menjabat, Asep pun terpilih menjadi Lurah teladan ke 1 tingkat Nasional

Tahun 2013. Sebagai bonus atas prestasi itu, Pemerintah Kota Sukabumi mengangkat suami dari Yulia Suprapti itu menjadi Sekmat Cikole pada tahun 2016. Lagi-lagi, sebuah pretasi kembali menghampirinya dengan menjadi PNS teladan Ke 2 tingkat Jawa Barat untuk katagori eselon III
Tahun 2016.

Ditahun 2018, Asep dipromosikan sebagai kepala bidang Pemberdayaan masyarakat di Dinas DALDUK P3APM. Ditempat barunya ini Asep pun menghantarkan beberapa kelurahan menjadi juara lomba BBGRM dan Kelurahan tingkat Jawa Barat termasuk Posyandu dan juara lomba TTG tingkat Jawa Barat.

Tidak hanya berprestasi pada pemerintahan, Asep pun aktif dan berprestasi dibidang olahraga. Belum lama ini, dirinya mendapatka penghargaan sebagai pembina olahraga berprestasi tingkat Kota Sukabumi dari cabang Kempo.

Ia bergelut dibidang bela diri ini sejak Tahun 1987 menjadi kenshi tahun 2007. Pada oleharaga Kempo, Asep membawa medali terbanyak untuk kontingen Porda Kota Sukabumi pada tahun 2014 dan 2018.

Asep mengaku, berbagai prestasi yang diraihnya ini merupakan bentuk kerja keras yang selama ini dibangun. Menurut dia, kunci kesuksesan tersebut lahir dari karekter diri dan kemauan yang keras untuk meraih yang dicita-citakan.

“Kunci utamannya selalu komitmen pada apa yang kita kerjakan dan fokus dalam bekerja serta tekun dalam menjalani hobi,” ujar Asep disela-sela kesibukannya.

Menurut dia, usaha yang dijalani dengan penuh kerja keras akan menghasilkan sesuai yang dikerjakan. “Karena usaha ridak akan pernah membohongi hasil,” tambahnya. ASep berpesan prestasi bukan menjadi tujuan tetapi hal itu merupakan buah dari hasil kerja keras.

Untuk itu, jika ingin berprestasi maka bekerjalah sungguh-sungguh dan manfaatkan semua potensi untuk mencapainya. “Hambatan dan rintangan pasti ada justru itu seni bagaimana kita bisa melaluinya dan menyelesaikan. Bila kita mampu melewtinya maka preatasi itulah hasilnya,” pungkas Asep. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *