Pemain Persib Positif Corona

BANDUNG – Salah satu pemain Persib Bandung positif virus Corona atau Covid-19. Namun, manajemen masih merahasiakan siapa nama pemain tersebut. Dokter tim Persib, Raffi Ghani mengatakan, sesuai dengan izin pasien, disampaikan bahwa yang bersangkutan sedang dalam keadaan normal dan tidak menunjukkan gejala apapun.

“Setelah diketahui positif, kami selaku tim dokter langsung meminta dia untuk melakukan isolasi mandiri dan akan kami terus pantau kondisi kesehatannya. Kami juga memantau kondisi kesehatan pemain dan ofisial Persib lainnya, serta memberikan arahan untuk terus menjaga kesehatan,” kata Raffi, dikutip situs klub, Jumat (27/3).

Bacaan Lainnya

Dari beberapa kemungkinan, pemain yang positif virus Corona adalah Geoffrey Castillion. Pemain asing Persib tersebut beberapa hari lalu pulang kampung ke negara asalnya, Belanda, karena Liga-1 Indonesia 2020 dihentikan sementara hingga awal April.

Dia pun kembali ke Bandung untuk menjalani latihan karena awal April harus bersiap melanjutkan kompetisi. Sayangnya, PSSI dan PT LIB (operator kompetisi), menyatakan bahwa kompetisi Liga Indonesia (Liga-1 dan Liga-2) dihentikan sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Castillion yang sudah ada di Bandung, menjalani latihan bersama para pemain Persib. Dari situlah terjadi kontak dengan para pemain Persib. Kemungkinan, Castillion kontak dengan pemapar Covid-19 di Belanda. Tapi, ini belum pasti. Nama pemain yang positif tersebut masih tetap dirahasiakan. (radarcirebon.com)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *