Otsuka Blakblakan soal Pocari, Oronamin C dan Soyjoy dengan Radar Sukabumi

Jajaran direksi PT Otsuka melakukan diskusi virtual dengan Radar Sukabumi, Rabu (16/12).

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – PT Otsuka menggelar diskusi secara virtual dengan jajaran direksi Radar Sukabumi, Rabu (16/12/2020). Diskusi tersebut semestinya dilakukan secara luring alias offline, namun beralih menjadi online dikarenakan pandemi virus corona atau Covid-19.

Dalam diskusi yang menggunakan aplikasi Zoom Meeting tersebut, turut serta Direktur HCD & Corporate Affairs PT Otsuka, Sudarmadi Widodo, Supervisor PT Otsuka, Idayati, Assisten Manager PT Otsuka Glenn, dan Head of Corporate Communication Sukabumi Area PT Amerta Indah Otsuka, Agus Budhi Triono.

Bacaan Lainnya

Salah satu yang dipaparkannya adalah Pocari Sweat Run Virtual 2020. Ini merupakan kegiatan yang menghadirkan pengalaman event lari secara virtual, mulai dari real time flag off ceremony, live streaming entertainment, hingga host-interaction.

“Kegiatan Pocari Sweat Run Virtual ini adalah aktivitas lari luar ruang atau dalam ruang yang bisa dilakukan dari lokasi dan rutenya Anda tentukan sendiri. Aktivitas yang dilakukan bisa dalam bentuk lari, jogging, atau menggunakan kursi roda bagi penyandang disabilitas. Lokasi aktivitas bisa di jalan raya, jalur trail, di taman sekitar rumah, di trek atletik atau bisa di treadmill jika Anda ingin berlari di dalam ruangan,” papar Widodo.

Adanya pandemi, kata Widodo, tak dipungkiri sangat berdampak pada rencana-rencana besar Otsuka berkaitan dengan program, event hingga pelaksanaan CSR. Namun perusahaan yang berasal dari Jepang itu bergegas untuk menemukan inovasi agar tetap survive di tengah pandemi.

“Nah ini berkaitan dengan penjualan produk kami, seperti Oronamin-C. Jujur saja, adanya pandemi Covid-19 ini ternyata ada dampak positif tertentu bagi kami, ada berkah ya. Yakni meningkatnya permintaan dan penjualan Oronamin-C. Karena minuman ini sangat baik untuk menjaga dan meningkatkan imun tubuh kita,” ujar Widodo.

Benar saja, pada kandungan Oronamin-C itu sendiri terdapat tiga kandungan yang sangat bagus untuk tubuh, seperti vitamin C, vitamin B dan madu. Bahkan dengan tingginya permintaan dari produk yang diiklankan oleh Raditya Dika tersebut, pihak pabrikan yang berada di Cicurug, Kabupaten Sukabumi sampai-sampai kewalahan.

“Jadi bahan-bahan yang kita produksi ini impor. Kita sempat out of stock, karena permintaan Oronamin-C meroket. Ya Alhamdulillah sih. Tapi karena pandemi, sehingga pengiriman dari sejumlah negara ke Indonesia terbatasi, jadi kita sempat kewalahan,” ujarnya.

Widodo pun mengulas mengenai produk lainnya yang bernama Soyjoy, sebuah cemilan sehat yang berbahan dasar kedelai. Untuk pabrik Soyjoy sendiri berada di Jalan Raya Pasuruan, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

“Soyjoy adalah sebuah snack atau camilan sehat yang bahan dasarnya kedelai dengan kualitas terbaik. Saat ini tren penjualannya juga cukup baik karena manfaat yang didapatkan bagus untuk tubuh, khususnya yang doyan nyemil tapi sedang program diet,” ujar Widodo.

Saat ini, jelas Widodo, pihaknya masih menggunakan kedelai dengan kualitas baik berasal dari Kanada. Pemilihan kedelai ini secara teknis merupakan bagian dari standar operasional prosedur yang ditentukan oleh pabrik Otsuka di Jepang. “Namun kami di Pasuruan sedang membina petani kedelai lokal agar kualitas kedelainya sama dengan di luar. Sehingga ke depan kami tidak perlu lagi impor, cukup memanfaatkan kedelai yang ada di Kejayan atau di Indonesia. Dan jika ini terjadi maka akan berdampak positif pada petani sekitar termasuk harga jual Soyjoy nantinya,” ungkap Widodo.

Pembinaan terhadap petani kedelai pun dikatakan oleh Widodo sebagai satu dari sekian banyak program CSR Otsuka. Di Sukabumi sendiri, ada banyak program CSR yang telah dijalankan semisal aktif melakukan penanaman ribuan pohon, pemberian beasiswa terhadap peserta didik yang berada di sekitar pabrik Pocari di Cicurug, bank sampah, hingga kegiatan yang berkaitan dengan kesehatan yang melibatkan peran posyandu.

“Kami akan terus meningkatkan program CSR ke depannya. Masih banyak hal-hal yang belum kami sentuh, untuk itu kami harapkan salah satunya kerja sama dengan pihak media seperti Radar Sukabumi, dapat membantu Otsuka dalam melaksanakan program CSR,” tukasnya. (izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *