Dua Rumah di Tegalbeleud Sukabumi Hangus Terbakar

Kebakaran Tegalbuleud Sukabumi
Suasana dua rumah panggung milik warga di Kampung Cijoho, RT 03/07, Desa Tegalbuleud, Kecamatan Tegalbuleud, saat dilalap si jago merah pada Minggu (29/08).

SUKABUMI – Diduga korsleting listrik, dua rumah warga di di Kampung Cijoho, RT 03/07, Desa Tegalbuleud, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi hangus terbakar setelah dilalap si jago merah pada Minggu (29/08).

Anggota Taruna Siaga bencana (Tagana) Kecamatan Tegalbuleud, Ramdan kepada Radar Sukabumi mengatakan, bencana kebakaran yang terjadi sekira pukul 14.00 WIB ini, diduga kuat berasal dari korlsleting listrik. Sebab, saat kejadian banyak warga yang merupakan tetangga korban api pertama menyala di salah satu rumah korban kebakaran tersebut.

Bacaan Lainnya

“Api pertama menyala pada rumah milik Pak Sonto yang berusia 80 tahun. Setelah itu, api langsung menjalar ke bangunan rumah milik Pepen Supendi berusia 50 tahun yang lokasinya tidak jauh atau bersebelahan dengan rumah milik Pak Santo,” kata Ramdhan kepada Radar Sukabumi pada Minggu (29/08).

Api sulit dipadamkan, lantaran kedua bangunan rumah tersebut terbuat dari anyaman bambu alias rumah panggung. Terlebih lagi, saat kejadian kondisi angin tengah bertiup kencang. Sehingga api cepat menjalar hingga menghanguskan dua bangunan rumah hingga nyaris rata dengan tanah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *