10 Jurus Untuk Mendeteksi Kebohongan

Perasaan yang paling tidak menyenangkan, salah satunya adalah dibohongi. Apalagi hal itu dilakukan oleh orang-orang terdekat. Tentu sangat menyebalkan. Agar terhindar dari perlakuan tersebut, ada baiknya jika kamu menguasai trik untuk mendeteksi kebohongan tersebut.  Dari berbagai sumber dihimpun, terdapat 10 tanda kebohongan yang patut kamu ketahui.

1. Upaya Jujur yang Berlebihan

Kamu pasti pernah mendapati prilaku seperti ini. Kamu hanya perlu melakukan langkah mudah yakni cukup memperhatikan bahas tubuhnya saja. Sebab semakin gencar seseorang itu mencoba  meyakinkan kamu bahwa dirinya tengah berkata jujur, tanpa disadari kebohongan semakin terlihat jelas.

2. Balik Bertanya

Untuk menyembunyikan kebohongannya, seseorang tidak akan menjawab secara langsung atas pertanyaan kamu. Sebaliknya, orang tersebut menjawab pertanyaan kamu dengan cara balik bertanya. Semakin banyak dia bertanya, maka akan mudah bagi kamu untuk mendeteksi kebohongannya.

3. Jawaban yang Tidak Pasti

Memberikan jawaban yang samar atau tidak pasti atas pertanyaan kamu adalah prilaku kebohongan yang mudah sekali untuk dideteksi. Jika seseorang itu tengah berkata jujur, maka jawaban yang akan dilontarkan biasanya lebih gambling, jelas dan singkat, seperti menjawab Ya atau Tidak.

4. Tidak Mau Menjawab

Nah, mungkin untuk tanda-tanda kebohongan yang satu ini, kamu sudah bisa menebaknya.  Seorang yang sedang berbohong akan berusaha keras untuk tidak menjawab pertanyaanmu. Mulai dari mengalihkan pembicaraan, pergi meninggalkanmu dengan berbagai alasan atau hanya sekedar menggelengkan kepala dalam menjawab pertanyaanmu.

5. Menertawakan Pertanyaan

Gaya menutupi kebohongan yang juga banyak dilakukan oleh orang lain adalah dengan cara menertawakan pertanyaanmu. Dengan cara itu, orang tersebut berusaha untuk menciptakan suasana agar kamu tidak lagi mempersoalkan kebohongannya.

 6. Berusaha Bersimpati

Berusaha bersimpati atas apa yang kamu rasakan akibat dibohongi, biasanya dilakukan oleh seseorang dengan karakter pribadi yang kuat. Dia berusaha menipumu dengan mengandalkan sisi sensitifmu.  Untuk menghadapi prilaku ini, kamu harus jeli dan jangan mudah diperdaya.

 7. Bengong

Berbeda dengan karakter sebelumnya. Seseorang yang kebanyakan bengongnya dalam menjawab pertanyaanmu, menandakan orang tersebut lambat dalam menentukan sikap apakah harus jujur atau terpaksa berbohong.

8. Salah Tingkah

Salah tingkah adalah prilaku seseorang  yang terlampau berlebihan dalam menanggapi pertanyaanmu. Hal ini dapat dimaklumi, mengingat emosi manusia dapat berubah seketika dalam situasi apapun. Tanda-tanda tersebut tentu saja sangat mudah untuk dideteksi tingkat kebohongannya.

9. Emosi

Menanggapi pertanyaanmu dengan cara emosi atau tersinggung merupakan karakter seseorang yang berusaha untuk membela diri atas kebohongan yang telah diperbuatnya.

10. Mengulang Pertanyaan

Kamu akan lebih mudah menebak dengan tipikal orang seperti ini. Dia berusaha menjawab dengan mengulang pertanyaanmu. Sudah pasti dia sedang berbohong.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *