Nelayan Batasi Jarak Melaut

Ikan tuna di tempat pelelangan iklan Palabuhanratu mulai langka karena nelayan membatasi dirinya untuk melaut.

Salah seorang pedagang ikan, Kris (55) mengatakan, hampir seluruh harga ikan saat ini mengalami kenaikan. “Mahalnya ikan ini akibat persediaan ikan yang terbatas. Kalau ikan layur, memang saat ini sedang melimpah namun harganya masih tinggi,” timpalnya.

Sebab menurutnya, layur itu peminatnya paling banyak dibandingkan jenis ikan lainnya. Meskipun dalam satu kilogram itu hanya dua atau tiga ekor, ikan layur itu paling diburu konsumen. “Meskipun hasil tangkapan ikan layur tak begitu banyak, namun lebih menguntungkan dan tidak berbahaya dibanding jenis ikan lain. Modal dan hasil tangkapan tak begitu merugi jika menangkap ikan layur,” pungkasnya.

Bacaan Lainnya

 

(cr1/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *