Ratusan Anggota Pelopor PKS Kabupaten Sukabumi Ikuti Tes Kebugaran

PKS
Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi, M Sodikin saat mengikuti tes kebugaran di sekitar tempat tinggalnya Minggu (03/10/2021).

SUKABUMI — Sebagai bentuk perhatian PKS kepada seluruh anggotanya, Anggota pelopor dan pengurus DPD PKS Kabupaten Sukabumi mengikuti tes kebugaran pada Minggu (03/10/2021). Kegiatan yang dilakukan ditempat tinggal masing-masing anggota ini, diikuti serempak yang digelar secara Nasional.

Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sukabumi, M Sodikin mengatakan, sedikitnya ada 500 anggota pelopor PKS kabupaten Sukabumi yang mengikuti tes kebugaran terutama jantung dan paru-paru dengam metode rockport.

Bacaan Lainnya

“Untuk Teknisnya, dengan cara mengukur waktu yang dibutuhkan untuk jarak tempuh berlari 1,6 KM. Karena alasan kesehatan dimasa pandemik Covid-19 maka para peserta melaksanakan disekitar tempat tinggal masing-masing, “Ujar M Sodikin dalam Pesan singkatnya, Minggu (03/10/2021).

Menurutnya, kegiatan ini berlangsung serempak secara nasional pada hari minggu sejak jam 06.00 WIB sampai selesai. “Kita di Kabupaten Sukabumi ikut serta mensukseskan program tes kebugaran ini, “cetusnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan, disamping pentingnya kesehatan ruhani aspek jasmani pun tak luput dari perhatian PKS. “Kegiatan ini bentuk perhatian terhadap kesehatan anggota dan tentu saja ahirnya kepada masyarakat luas. Alhamdulillah secara umum hasilnya cukup baik, “tukasnya.(*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *