KPU Jabar Belum Rilis Hasil Penghitungan

BANDUNG – Banyaknya berita simpang siur mengenai hasil perhitungan untuk calon legislatif, baik tingkat nasional maupun daerah khususnya untuk Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat dipastikan hoaks atau palsu.

Sebab sejauh ini pihak KPU Jawa Barat belum merilis hasil perhitungan.
Komisioner KPU Jawa Barat Endun menyebutkan, proses penghitungan hingga hari ini tengah berjalan, sehingga belum ada hasil yang pasti.

Bacaan Lainnya

Menyikapi banyaknya beredar hasil perhitungan untuk caleg, tegas dia itu dipastikan tidak benar. Karena kata dia tahap perhitungan untuk caleg di bulan Juli. “KPU belum merilis hasil apa pun, jadi dipastikan itu semua palsu atau hoaks, ” katanya kemarin (15/5).

Endun menambahkan, semua penghitungan ini sudah ada aturannya, sehingga KPU tidak mungkin begitu saja merilis hasil penghitungan. “Nanti dirilis kalau sudah di tentukan MK, ” jelasnya.

Berdasarkan pantauan, banyak beredar di grup WhatsApp tentang 120 nama-nama caleg yang lolos untuk DPRD Jabar. Dalam foto tersebut tampak nama-nama para caleg namun tidak disertai raihan suara masing-masing caleg. (ipn)

KURSI DPRD PROVINSI 2019

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *