Jona Janji Naikan Anggaran OKP 500 Persen

SUKABUMI— Bakal Calon (balon) dari Partai Golkar Jona Arizona berjanji akan menaikan anggaran pembinaan bagi para organisasi kepemudaan (OKP) menjadi 500 persen dari anggaran yang diterima oleh OKP saat ini.

Sebagai pemimpin yang berasal dari kalangan pemuda tentunya akan lebih peduli dan memperhatikan pemuda- pemudi Kota Sukabumi sudah barang tentu keberpihakan kepada OKP menjadi salah satu hal yang utama.

Bacaan Lainnya

“Kang Jona akan lebih memperhatikan pemuda- pemuda lewat OKP nya. Dia akan melipatgandakan anggaran pembinaan yang saat ini Rp1 juta menjadi Rp5 juta per OKP,” ujar mantan Ketua KNPI yang kini menjabat Sekretaris DPD Golkar Kota Sukabumi, Gundar Kolyubi saat penyampaian taaruf calon Walikota dan Wakil Walikota Sukabumi di Taman Wisata Santa Sea Sukabumi, kemarin.

Menurutnya, Ketua DPD Golkar Sukabumi itu yang merupakan sosok genarasi muda tentunya harus mendapatkan apresiasi dari kalangan pemuda.

Sosok muda yang memiliki kualitas dan kuantitas berani maju untuk membangun Kota Sukabumi lebih baik.

“Generasi muda merupakan tonggak pembangunan kepemimpinan. Sudah saatnya yang muda yang berkarya,”katanya.

Dijelaskan Gundar, Jona Arizona juga akan memberikan kendaraan operasional untuk DPD KNPI.

Agar pergerakan anggota KNPI dalam melakukan tugas dan fungsinya bisa terlaksana dengan efektif.

” Insyallah kang Jona sudah memberikan gambaran untuk alokasi anggaran untuk KNPI nantinya,” ujarnya.

Lebih lanjut Gundar mengatakan, bahwa DPD KNPI ini sebagai laboratorium kader yang harus benar- benar mampu menjadi kawah candra dimuka sebagai pemimpin masa depan.

Tak hanya itu pembangunan pemuda dalam berbagai aspek juga akan menjadi skala prioritas. “Pemuda itu menjadi skala prioritas Kang Jona nantinya,” pungkasnya. (bal)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *