CIKOLE– Putusnya pipa utama milik Perumda air Minum Tirta Bumi Wibawa yang dikenal PDAM telah menghentikan aliran air bersih kepada pelanggan PDAM di sebagian wilayah kota Sukabumi.
Saat ini proses perbaikan sudah rampung, masyarakat tinggal menunggu aliran air. “Perbaikan sudah selesai , air sedang dialirkan,” ujar Direktur Perumda AM TBW, Abdul Kholik kepada Radar Sukabumi.
Dikatakannya saat ini air sedang dialirkan dari Instalasi Pengolahan ke reservoir di Kopeng dan Bhayangkara. Pihaknya belum bisa memprediksikan lamanya air mengalir kepada pelanggan.
“Sudah dialirkan, semoga tidak ada hambatan. Kita alirkan secara bertahap karena pipanya masih kosong,” ungkapnya.
Intinya kata Abdul perbaikan pipa instalasi sudah selesai. Saat ini sedang menunggu aliran air yang sedang proses.
“Semoga bisa secepatnya mengalir ke pelanggan, dan kembali normal,” jelas Abdul Kholik.
Namun sampai saat ini pihaknya belum mencabut status gangguan Pelayanan PDAM sampai kondisi kembali dengan normal.
Sementara itu , dalam mengantisipasi kebutuhan air bersih masyarakat kata Abdul pihaknya sudah menyiapkan tangki air.
Bahkan sudah menyediakan hotline khusus bagi masyarakat yang membutuhkan air bersih. “Kita siapkan tangki air bersih untuk masyarakat . Tingggal menghubungi kami saja,” jelasnya. (Bal)